Personel TNI AL Selamatkan Ikan Duyung yang Terdampar di Pantai Jalaria
jpnn.com, MAKASSAR - Personel Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) menyelamatkan ikan duyung (dugong) yang terdampar di Pantai Jalaria, Lantamal VI, Makassar, Sulawesi Selatan.
Personel TNI AL mengembalikan satwa mamalia yang terdampar di Pantai Jalaria itu ke laut dalam.
"Personel TNI AL di Makassar telah berhasil menyelamatkan ikan duyung yang terdampar di Pantai Jalaria Lantamal VI," kata Komandan Detasemen Markas (Dandenma) Lantamal VI Mayor (Mar) Awan Suryawan, M.Tr. Opsla Personel TNI AL di Makassar, Kamis (25/11).
Menurut dia, personel TNI AL yang berhasil menyelamatkan ikan duyung tersebut adalah Kopral Kepala Edison yang dibantu PNS Safar Aliyuddin.
"Keduanya adalah anggota Fasilitas Pemeliharaan dan Perbaikan (Fasharkan) Makassar," kata Awan Suryawan.
Dia menjelaskan personel TNI AL yang sedang melakukan bersih-bersih rutin di pantai pada pagi hari menemukan ikan duyung tersebut terdampar.
Penyelamatan ikan duyung ini berlangsung dramatis dan membutuhkan waktu sekitar satu jam lebih.
Personel TNI AL tersebut harus berjibaku menyelamatkan ikan duyung. Kemudian, ikan duyung iyu digiring ke laut dalam.
Personel TNI AL menyelematkan ikan duyung (dugong) yang terdampar di Pantai Jalaria, Lantamal VI, Makassar, Sulawesi Selatan.
- Kronologi Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang sebelum TNI-Polri Tembak Mati Komandan KKB
- Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang, TNI Kerahkan Pasukan
- Tim Gabungan Siap Amankan 335 Gereja saat Perayaan Natal di Bali
- Laksdya TNI Erwin Dinilai Layak Jadi Kasal, Ini Alasannya
- Berkat Kekompakan TNI-Polri, Pengamanan Pilkada Siak Jadi Role Model di Riau
- TNI Kerahkan Puluhan Ribu Prajurit Bantu Polri Jaga Keamanan Natal & Tahun Baru