Pertahanan China Jebol, Mimpi Nol Kasus COVID-19 Makin Jauh
Sabtu, 25 Desember 2021 – 18:36 WIB

Sejumlah warga memakai masker saat berjalan menuju stasiun bawah tanah kereta subway di Kota Beijing, China, Selasa (21/1/2020). Foto: ANTARA FOTO/REUTERS/Jason Lee/wsj
jpnn.com, BEIJING - China melaporkan 140 kasus terkonfirmasi COVID-19 pada Jumat (24/12), naik dari 87 kasus yang dilaporkan pada hari sebelumnya, kata Komisi Kesehatan Nasional China, Sabtu.
Sebanyak 87 kasus pada Jumat merupakan transmisi lokal, yang juga mengalami kenaikan dari 55 kasus sehari sebelumnya.
Mayoritas kasus baru tercatat di provinsi Shaanxi.
Otoritas juga mencatat 24 kasus orang tanpa gejala (OTG), turun dari 26 kasus sehari sebelumnya.
Di China, OTG tidak diperhitungkan sebagai kasus terkonfirmasi COVID-19.
Hingga 24 Desember tercatat 100.871 kasus terkonfirmasi dan 4.636 kematian COVID-19 di daratan China. (ant/dil/jpnn)
Ambisi China terbebas sepenuhnya dari COVID-19 tampaknya mustahil terealisasi dalam waktu dekat ini
Redaktur & Reporter : Adil
BERITA TERKAIT
- Temui Wamen Guo Fang, Waka MPR Eddy Soeparno Bahas Pengembangan Energi Terbarukan
- Perang Dagang China-AS, Prabowo Bimbang Keduanya Teman Baik
- Kunjungan Xi Jinping ke 3 Negara ASEAN Menegaskan Prioritas China
- Prabowo Sebut Indonesia Netral Menyikapi Perang Dagang AS-China
- Rupiah Ditutup Menguat Jadi Sebegini
- Gawat, Kurs Rupiah Hari Ini Melemah Lagi, jadi Rp 16.911 Per USD