Pertalite Disebut Boros, BPH Migas Buka Suara
jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komite BPH Migas Saleh Abdurrahman angkat bicara terkait komentar warganet yang menyebut BBM subsidi jenis Pertalite boros.
Isu BBM Pertalite disebut lebih boros usai harganya naik, bahkan kualitasnya menurun.
Saleh mengatakan masalah tersebut sudah diklarifikasi oleh Pertamina sebelumnya.
"Prinsipnya tidak mungkin Pertamina mengeluarkan produk yang tidak sesuai ketentuan karena sudah diatur di Peraturan Dirjen Migas," ujar Saleh dalam acara diskusi Pengaturan BBM Subsidi untuk Keadilan Masyarakat Sudah Tepatkah? Kamis (13/10).
Menurut Saleh, Pertalite lebih boros karena harganya sudah naik.
Artinya, volume Pertalite yang dibeli lebih sedikit dengan nominal pembelian yang lama.
"Jadi, kalau kemarin mengisi Rp 100 ribu dapatnya banyak, setelah kenaikan, Rp 100 ribu dapatnya lebih sedikit. Nah mungkin karena perbedaan harga itu," ujar Saleh.
Selain itu, Saleh menegaskan kualitas BBM Pertalite sudah melalui pengecekan sesuai standar Kementerian ESDM.
Anggota Komite BPH Migas Saleh Abdurrahman angkat bicara terkait komentar netizen yang menyebut BBM subsidi jenis Pertalie boros.
- Sempat Tabrak Fortuner, Xenia Bermuatan Jeriken Pertalite Ditinggal Kabur Sopirnya
- SPBU di Denpasar Diduga Oplos BBM Pertalite
- Kendaraan Mogok Gegara Isi Pertalite Campur Air di Klaten, Korban Sebut Belum Ada Ganti Rugi
- Soal Dugaan Pertalite Bercampur Air di Klaten, SPBU Trucuk Siap Bertanggung Jawab
- Waka MPR Eddy Soeparno Tekankan Transisi Harus Menguatkan Ketahanan Energi Nasional
- Menjelang Arus Mudik Lebaran, BPH Migas Tegaskan Ketersediaan BBM di Wilayah Bogor Aman