Pertalite Hadir buat Pilihan, Jangan Sebagai Pengganti Premium

jpnn.com - JAKARTA - Dirjen Migas Kementerian ESDM IGN Wiratmaja Puja mendukung hadirnya bahan bakar minyak (BBM) varian baru, Pertalite, yang diperkenalkan kepada masyarakat sejak Jumat (24/7).
Tak ingin keberadaan Premium tersingkir dengah hadirnya Pertalite, Wiratmaja mengingatkan kepada jajaran direksi Pertamina untuk selalu menjaga ketersediaan BBM beroktan 88 di tengah masyarakat.
"Jangan sampai Premium ditarik, nggak boleh dihilangkan dan kurangi. Ini kan pilihan, bukan penggantian (Premium). BBM level bawah harus tersedia," kata Wiratmaja di Jakarta.
Dia juga meminta agar tercipta persaingan yang sehat dalam memasarkan Premium dan Pertalite. Jangan sampai kata Wiratmaja, Pertamina menggunakan cara-cara yang tidak sehat untuk menganakemaskan BBM beroktan 90 itu.
"Dibuat secara sehat, jangan sampai pas masyarakat mau beli Premium dibilang nggak ada, terus masyarakat akhirnya terpaksa beli Pertalite. Jadi harus kompetitif persaingannya," tandas Wiratmaja. (chi/jpnn)
JAKARTA - Dirjen Migas Kementerian ESDM IGN Wiratmaja Puja mendukung hadirnya bahan bakar minyak (BBM) varian baru, Pertalite, yang diperkenalkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jamin Keselamatan Kerja Buruh, Senator Filep: Percepat Revisi UU SJSN & Ratifikasi Konvensi ILO 102/1952
- Peringati Hari Kartini, Wamendagri Ribka: Perempuan Harus Bangkit dan Bertransformasi
- Besok Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, Honorer Belum Bisa Cetak Kartu Ujian
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Mahfud MD Sebut Kejaksaan Didukung Rakyat untuk Bersihkan Peradilan
- Didukung Dedi Mulyadi hingga Wamendikdasmen, BPN Justru Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung