Pertalite Tak Kunjung Pasti, Dirut Pertamina: Biar Lama Asal Abadi
jpnn.com - JAKARTA - Rencana PT Pertamina untuk meluncurkan produk bahan bakar minyak (BBM) jenis baru, bernama Pertalite masih belum jelas. Pertalite yang sedianya diluncurkan awal Mei lalu, ternyata hingga saat tak kunjung diperkenalkan ke masyarakat.
Direktur Utama Pertamina Dwi Soetjipto bahkan tak bisa memberikan kepastian tentang waktu peluncuran Pertalite ke pasaran. Pasalnya, Pertamina sampai saat ini masih berkutat dengan serangkaian perizinan untuk memuluskan peluncuran Pertalite.
"Sekarang perizinannya masih jalan. Kalau sudah oke semua baru jalan," ujar Dwi di kantor pusat Pertamina, Jakarta, Kamis (28/5).
Dwi mengaku tak khawatir terus-menerus disudutkan karena tak bisa memberi kepastian tentang peluncuran Pertalite. Menurutnya, lebih baik peluncuran Pertalite mundur asalkan bisa bertahan lama.
"Belum tahu pastinya. Kalau lama tapi jadi abadi (Pertalite sukses di pasaran, red) kan bagus,” katanya.(chi/jpnn)
JAKARTA - Rencana PT Pertamina untuk meluncurkan produk bahan bakar minyak (BBM) jenis baru, bernama Pertalite masih belum jelas. Pertalite yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prudential Syariah-UIN Syarif Hidayatullah Edukasi Tingkatkan Literasi & Inklusi Keuangan
- Pertamina Optimistis Pengembangan CCS/CCUS Berkontribusi Signifikan Mengurangi Emisi
- PNM Dorong Ekonomi Perbatasan lewat Inovasi Rumput Laut
- Ini Sederet Keuntungan Menjadi Mitra Bisnis Lalamove
- Pertamina Patra Niaga Regional JBB Hadirkan SME Market 2024 di Bandung
- Industri Kosmetik Makin Kompetitif, Produsen Gencar Luncurkan Produk Baru