Turnamen Basket 2X2 BATTLE Berhadiah Ratusan Juta Ini Digelar di 3 Kota
jpnn.com, JAKARTA - Cabang olahraga bola basket menawarkan variasi permainan terbaru dengan tajuk 2x2 setelah sebelumnya dikenal dengan 5x5 atau 3x3.
TNBT Corp membuat gebrakan untuk kali pertama menyelenggarakan kompetisi bola basket dua lawan dua dengan tajuk 2X2 BATTLE.
Pertandingan seperti itu belum pernah sebelumnya digelar dan pada edisi kali ini akan berlangsung di Jakarta, Bandung dan Surabaya.
CEO dari TNBT Corp dan Founder 2 X 2 BATTLE Dina Carol mengaku turnamen tersebut diselenggarakan untuk menjaring atlet-atlet dari cabang olahraga basket.
Maklum prestasi Timnas basket Indonesia saat ini tengah menanjak setelah meraih medali emas SEA Games 2021 dan tampil apik di FIBA Asia Cup 2022.
“Dengan mengadakan kompetisi 2x2 Battle, selain menjadi ajang untuk menyaring bakat-bakat basket yang masih tersembunyi di luar sana, saya harap ajang ini bisa memberi napas baru untuk cabang olahraga basket di Indonesia.”
“Sehingga bisa mempertahankan prestasi seperti yang pernah diraih Timnas Basket Indonesia saat SEA Games bahkan melebihinya. Tak hanya itu, acara ini diharapkan membawa dampak yang berkesinambungan bagi dunia bola basket nasional dan industri,” ungkap Dina dalam rilis tertulis.
Turnamen 2x2 nantinya berbeda dengan 5x5 yang mana hanya dimainkan oleh dua orang yang akan bertanding.
Turnamen bola basket dua melawan dua untuk kali pertama digelar di Indonesia setalah sebelumnya 5x5 dan 3x3
- Tim Voli Putri Indonesia Siap Tampil di ASEAN Grand Prix, 3 Pemain Baru Muncul
- Apresiasi Pencapaian Abraham Damar Grahita, Ardiles dan DBL Luncurkan Sepatu Khusus
- Jokowi Bangga dengan Prestasi Indonesia di SEA Games 2021, Bonus Besar Siap Dikucurkan
- Seusai Bikin Gempar SEA Games 2021, Flairene Candrea Wonomiharjo Bidik Asian Games
- Menpora Amali Dapat Pujian dari Komisi X DPR RI Terkait Prestasi Indonesia di SEA Games
- 15 Personel Polri Raih Medali di SEA Games 2021, Kapolri Beri Penghargaan