Pertama Kali Dalam Sejarah, AHY Menerimanya di Gerbang Masjid

jpnn.com, DEMAK - Pertama kali dalam sejarah takmir Masjid Agung Demak mengalungkan serban kepada tamu yang datang.
Kebetulan, tamu tersebut adalah Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono.
Dilansir dari JPNN Jateng (jateng.jpnn.com), AHY berkunjung ke Jateng dalam rangka safari ramadan selama beberapa hari ke depan.
Masjid Agung Demak menjadi tujuan pertama AHY menapaki provinsi ini.
Dia disambut takmir masjid dengan serangkaian prosesi penerimaan tamu.
Di gerbang masjid, seorang takmir mengalungkan serban di bahu putra mantan Presiden Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu.
"Iya, ini merupakan serangkaian safari ramadan di Jawa Tengah, sebelum melanjutkan perjalanan ke Jepara, Kudus, Pati dan kemungkinan Rembang," ujar AHY di Masjid Agung Demak, Kamis (7/3).
AHY memilih Masjid Agung Demak sebagai lokasi pertama safari ramadan lantaran masjid peninggalan kerajaan Islam pertama di Jawa itu memiliki segudang sejarah.
Pertama kali dalam sejarah, Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menerimanya di gerbang masjid.
- Demokrat: 5 Pansus Baru Penting untuk Atasi Masalah Krusial Jakarta
- AHY Jawab Begini Ditanya Pertemuan Prabowo, SBY, dan Megawati
- Agust Jovan Latuconsina Layak Jadi Wasekjen Demokrat: Energik dan Bertalenta
- Syahrial Nasution, Alumni Unpar yang Dipercaya AHY Jadi Wakil Sekjen Partai Demokrat
- Jadi Kepala Komunikasi Partai Demokrat, Herzaky: Ini Amanah Luar Biasa
- Ditunjuk AHY Jadi Bendum Demokrat, Irwan Fecho Mundur dari Stafsus Mentrans