Pertama Kali, Francesco Bagnaia Terlibat dalam Penggarapan Film Elemental

jpnn.com - Pembalap Ducati MotoGP Francesco Bagnaia debut sebagai pengisi suara di film terbaru Elemental.
Film dari Disney dan Pixar itu dijadwalkan tayang di bioskop pada 21 Juni mendatang.
Bagnaia pun mengaku senang. Apalagi dia mengisi karakter yang memiliki nama sama dengan panggilannya, yakni Pecco, satu tokoh yang diceritakan tinggal di Elemental City.
Hal menarik lainnya, di film tersebut ada beberapa hal yang rupanya dekat dan dikaitkan langsung dengan Bagnaia.
Pembalap Italia itu memiliki sebuah klub penggemar yang dijuluki “Nuvola Rossa” atau yang berarti “awan merah”.
Nantinya, karakter Pecco juga akan hadir dengan gumpalan awan merah yang menawan.
“Saat Anda menjadi ‘Awan Merah MotoGP’, Anda tidak bisa menahan suara Anda... untuk terbang ke awan!" tulis Bagnaia di media sosial.
Dengan berpartisipasi dalam Elemental, Bagnaia dengan tegas menunjukkan bahwa dia berhak menjadi salah satu tokoh olahraga terkemuka di Italia saat ini, dan ditakdirkan untuk muncul sebagai ikon sejati balap motor.
Pembalap Ducati MotoGP Francesco Bagnaia debut sebagai pengisi suara di film terbaru Elemental.
- MotoGP Thailand 2025, Pecco Bagnaia Kesal Diasapi Duo Marquez
- Pecco Bagnaia Petik Banyak Pelajaran Berharga dari MotoGP Thailand
- Finis Ketiga di Sprint Race MotoGP Thailand 2025, Bagnaia belum Sepenuhnya Puas
- Duo Marquez Start dari Posisi 1-2 di MotoGP Thailand
- Marquez: Anda Tak Mengerti MotoGP Jika Berpikir Seperti Itu
- Pecco Bikin Pernyataan Mengejutkan, Soal Marc Marquez dan Enea Bastianini