Pertama Kali, Gerindra Bakal Meraih Kursi Pimpinan Dewan

Pertama Kali, Gerindra Bakal Meraih Kursi Pimpinan Dewan
Lambang Fraksi Partai Gerindra. Foto/ilustrasi: JPG

Jika Gerindra merasa di atas angin, PDI Perjuangan justru memilih wait and see. Ketua DPC PDI Perjuangan PPU Sudirman menuturkan, data-data yang beredar saat ini belum final. Kemungkinan adanya perubahan perolehan suara masih terbuka. “Itu prediksi. Hanya perkiraan. Belum akurat. Kami juga punya data C-1 (dokumen pencatatan penghitungan suara),” katanya.

Dirinya optimistis, PDI Perjuangan berhasil merebut empat kursi DPRD PPU. Namun pria yang bertarung di Dapil Penajam III ini meminta agar masyarakat menunggu hasil resmi dari pleno KPU PPU.

Sementara itu, Sekretaris DPD Golkar PPU, Andi Muhammad Yusuf, mengungkapkan pihaknya hanya akan mengakui hasil resmi perolehan suara dari KPU PPU. “Kami tunggu setelah penetapan,” ungkapnya.

Diketahui, Pileg 2019 di PPU diikuti 309 calon anggota legislatif. Mereka bertarung memperebutkan 25 kursi.

BACA JUGA: 7 Caleg DPR dari Dapil Jatim V Yakin Melenggang ke Senayan

Pertarungan melibatkan tiga daerah pemilihan (dapil). Yakni Dapil 1 terdiri dari Kecamatan Penajam. Kemudian Dapil 2 meliputi Kecamatan Babulu-Waru. Serta Dapil III Kecamatan Sepaku. (riz/far/k18)

Video Pilihan Redaksi:


Rekapitulasi perolehan suara caleg pada pemilu 2019 di Penajam Paser Utara (PPU) hingga masih berlangsung.


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News