Pertama Sejak 2003, Real Madrid Hancur Lebur Seperti Ini
jpnn.com, SEVILLE - Real Madrid gagal menyalip Barcelona di puncak klasemen La Liga. Bertandang ke markas Sevilla di Estadio Ramos Sanchez Pizjuan, Kamis (27/9) dini hari WIB, Madrid dihajar 0-3 oleh tuan rumah.
Sebelum laga Sevilla vs Real Madrid ini, Barcelona keok 1-2 di kandang Leganes. Madrid sejatinya hanya butuh satu poin untuk melewati koleksi poin Barca (13) di puncak klasemen. Namun, Madrid malah mendapat malu besar di Seville.
Madrid kebobolan tiga gol di babak pertama. Opta Jose melansir, ini adalah pertama kalinya sejak November 2003, Madrid kalah setelah ketinggalan tiga gol di babak pertama.
Uniknya, saat terakhir penderitaan Madrid pada 2003 itu, Sevilla juga yang menjadi lawan El Real. Ketika itu Madrid kalah 0-4 di Ramon Sanchez Pizjuan setelah tertinggal 0-3 di babak pertama.
"Kami punya niat untuk bangkit dan membalas, tapi kami gagal melakukan apa yang kami inginkan," ujar pelatih Madrid, Julen Lopetegui kepada Marca usai laga.
"Sevilla lebih unggul. Kami punya pekerjaan untuk memperbaiki ini dalam derbi (melawan Ateletico Madrid) akhir pekan ini," imbuh Lopetegui. (adk/jpnn)
Real Madrid dipukul Sevilla hanya tiga hari sebelum derbi melawan Atletico Madrid.
Redaktur & Reporter : Adek
- Klasemen Liga Champions dan Perkiraan Bagan 16 Besar
- Liga Champions: 6 Klub Gugur, 3 Raksasa Terancam
- Ancelotti Bakal Tinggalkan Real Madrid, Penggantinya Bukan Orang Jauh
- Tak Punya Lawan, Florentino Perez Kembali Jadi Orang Nomor 1 Real Madrid
- Kylian Mbappe: Saya Sudah Beradaptasi dengan Tim
- Alaba Disambut Meriah, Real Madrid Pimpin Klasemen La Liga