Pertama Sejak 2011, Messi Pilih Ronaldo jadi Pemain Terbaik
jpnn.com, LONDON - Lionel Messi menjadi salah satu sorotan dalam malam penganugerahan The Best atau pemain terbaik FIFA 2018 di London, Selasa (25/9) dini hari WIB.
Bukan karena dia tidak hadir, atau juga bukan gara-gara dia tidak masuk menjadi tiga kandidat terakhir. Nama Messi menjadi omongan karena ternyata dia memilih Cristiano Ronaldo sebagai yang terbaik.
Setelah nama Luka Modric diumumkan menjadi pemain terbaik FIFA 2018, surat suara pemilihan pun dengan mudah diketahui media.
Pemain terbaik dipilih dari suara voting yang dilakukan para pelatih dan kapten tim nasional, serta perwakilan media dari anggota FIFA.
Setiap pemilih menentukan tiga nama kandidat The Best. Nama pertama mendapat lima poin, sementara nama kedua tiga poin, dan nama ketiga satu poin.
Nah, Messi punya hak suara memberikan suara lantaran jabatannya sebagai kapten timnas Argentina. Messi diangkat sebagai kapten Argentina sejak 2011.
Sejak dia mendapat hak memilih pemain terbaik FIFA, baru kali inilah Messi memilih Ronaldo, meski itu pilihan ketiga.
Pemain pertama yang dipilih Messi adalah Luka Modric kemudian Kylian Mbappe dan Ronaldo.
Sebagai kapten timnas Argentina, Lionel Messi menggunakan haknya memberikan suara dalam pemilihan pemain terbaik FIFA.
- Lionel Messi Hattrick, Argentina Cukur Bolivia
- Real Madrid Berpesta, Ancelotti, Carvajal, dan Modric Ukir Sejarah
- Pria Ini Kehilangan Pekerjaan Seusai Menyuruh Lionel Messi Minta Maaf
- Resmi, Kontrak Luka Modric Diperpanjang Real Madrid hingga 2025
- Pernyataan Terbaru Lionel Messi soal Cedera Engkel yang Dialaminya
- Copa America 2024: Gol Alvares & Messi Mengantarkan Argentina ke Final