Pertamax Motorsport Drag Bike Team Raih Gelar Juara Nasional

Pertamax Motorsport Drag Bike Team Raih Gelar Juara Nasional
Dragster Pertamax Motorsport Drag Bike Team, Alfan Imas Dwi Nandar (Alfan Cebonk) berhasil meraih juara Nasional setelah berhasil meraih empat podium di berbeda. Foto: Pertamax Motorsport Drag Bike Team

jpnn.com, SURABAYA - Dragster Pertamax Motorsport Drag Bike Team Alfan Imas Dwi Nandar meraih gelar juara nasional di ajang Grand Final Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Drag Bike 2017 di Sirkuit Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (12/11).

Pria yang karib disapa Alfan Cebonk itu otomatis meraih gelar juara nasional setelah tampil apik dan berhasil naik empat podium berbeda.

Di kelas DB 2 (bebek 4 tak tune up 200 cc), Alfan keluar sebagai juara.

Sedangkan di kelas DB 1 (bebek 4 tak tune up 130 cc) dan DB 3 (sport 2 tak tune up 155 cc rangka standard), Alfan menduduki posisi kedua.

Adapun podium terakhir yang diraihnya adalah posisi keempat di kelas DB 5 (bebek 4 tak std 155 cc).

Namun, Alfan harus berjuang ekstrakeras untuk meraih hasil manis itu.

Sebab, Sirkuit Stadion Gelora Bung Tomo diguyur hujan deras serta angin kencang yang membuat para dragster memerlukan konsentrasi ekstra dan hati-hati.

“Hujan sangat deras dan angin kencang juga sangat memengaruhi gaya balap saya. Tentu saja beberapa set up motor perlu diubah, apalagi beberapa bagian yang krusial seperti ban. Karakter sirkuit yang licin inilah yang sangat berbahaya kalau hujan. Namun dengan berkonsentrasi dan kerja sama tim yang baik, alhamdulillah saya dan Pertamax Motorsport Drag Bike Team dapat meraih empat podium dan sekaligus keluar sebagai juara nasional,” kata Alfan.

Dragster Pertamax Motorsport Drag Bike Team Alfan Imas Dwi Nandar meraih gelar juara nasional di ajang Grand Final Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Drag Bike 2017

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News