Pertamina Ambil Bagian dalam Transisi Energi, Ini Proyek yang Ditawarkan

Deputy Chair B20 Taskforce Energy, Sustainability and Climate Agung Wicaksono mengatakan, pihaknya akan merekomendasi kebijakan untuk transisi energi berkelanjutan.
Yakni, mempercepat transisi menuju penggunaan energi yang berkelanjutan, memastikan transisi yang adil dan terjangkau, serta kerja sama global dalam meningkatkan ketahanan energi.
Agung menuturkan, virtual business meeting ini dilakukan untuk mencari peluang investasi dan kemitraan di antara negara-negara G20, terutama dalam proyek hijau.
Menurut dia, elektrifikasi, pembangkit berbasis energi terbarukan, dan efisiensi energi adalah pilar utama transisi energi.
“Kami berharap melalui acara ini dapat membangun banyak peluang program kemitraan global untuk mencapai tujuan global dan SDGs yang lebih berkelanjutan,” ujar Agung.
Staf Ahli Bidang Industri Kementerian BUMN Rabin Indrajad Hattari menambahkan, G20 memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat Indonesia.
Sebab, ada komunitas bisnis internasional yang ingin menyelesaikan tiga masalah penting.
Yakni, pembangunan arsitektur kesehatan global, optimalisasi teknologi digital, dan transisi energi.
Pertamina mengambil bagian dalam transisi energi baru dan terbarukan dengan menawarkan proyek unggulan mobil listrik dan bioetanol
- Kendaraan Mogok Gegara Isi Pertalite Campur Air di Klaten, Korban Sebut Belum Ada Ganti Rugi
- Soal Dugaan Pertalite Bercampur Air di Klaten, SPBU Trucuk Siap Bertanggung Jawab
- Pertamina Bangun Posko Mudik Sambut Arus Balik, Salah Satunya di Pelabuhan Semayang
- Pertamina Energy Terminal Pastikan Jaga Keandalan Pasokan BBM dan LPG
- Kesiapan Posko Mudik BUMN Sambut Arus Balik di Bandara Soetta, Ada Beragam Fasilitas
- Jelang Arus Balik di Maluku, Pertamina Cek Ketersediaan dan Kualitas BBM di Ambon