Pertamina Bakal Hadirkan 1.000 Pertashop di Lingkungan Pesantren Seluruh Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - PT Pertamina (Persero) berkomitmen akan membangun 1.000 Pertashop di lingkungan pesantren seluruh Indonesia untuk mendorong kemandirian ekonomi masyarakat.
SVP Corporate Communication & Investor Relations Pertamina Agus Suprijanto mengatakan jumlah itu merupakan bagian dari target 10.000 Pertashop per tahun yang dicanangkan Pertamina hingga tahun 2024.
“Pertashop akan menggerakkan dan meningkatkan kemandirian ekonomi pesantren atau syariah serta kemandirian masyarakat dan juga kemandirian daerah,” kata Agus Suprijanto dalam keterangannya di Jakarta, Senin (27/4).
Agus menyebutkan, Pertashop pertama di lingkungan pesantren ada di Pondok Pesantren Nurul Qur'an di Desa Surusunda, Karangpucung, Cilacap, Jawa Tengah yang diresmikan langsung oleh Ketua Masyarakat Ekonomi Syariah Erick Thohir pada (11//4) lalu.
"Pertashop merupakan lembaga penyalur skala kecil milik PT Pertamina (Persero) yang disiapkan untuk melayani kebutuhan konsumen BBM nonsubsidi, elpiji nonsubsidi, dan aneka produk ritel Pertamina lainnya," beber dia.
Agus menjelaskan keberadaan Pertashop di pesantren dan pedesaan juga sangat penting untuk mendukung Pertamina menjalankan amanah melakukan pemerataan energi dan menyediakan energi yang lebih berkualitas serta ramah lingkungan.
Selain menggerakkan roda perekonomian, kehadiran Pertashop di lingkungan pondok pesantren juga diharapkan dapat menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat di sekitar pondok.
“Pembangunan dan pengoperasian Pertashop juga mengandung TKDN 84 persen sehingga bisa menggerakkan perindustrian dan perekonomian nasional,” ujar Agus.
Dia menambahkan, syarat utama menjadi mitra dalam pengelolaan Pertashop adalah badan usaha seperti persekutuan komanditer (CV), perseroan terbatas (PT), koperasi, usaha dagang (UD), maupun badan usaha milik desa (BUMDes).
"Dengan Pertashop, konsumen yang tinggal di pedesaan tidak perlu lagi menempuh perjalanan jauh ke SPBU hanya untuk mengisi bahan bakar," ucap Agus Suprijanto. (antara/jpnn)
PT Pertamina (Persero) berkomitmen akan membangun 1.000 Pertashop di lingkungan pesantren seluruh Indonesia untuk mendorong kemandirian ekonomi masyarakat.
Redaktur & Reporter : Elvi Robia
- Gandeng 900 Petani, UMKM Binaan Pertamina NanasQu Tembus Pasar Ekspor
- Ponpes Denanyar Jombang Buka Beasiswa Santri & Mahasantri 2025
- Scooter Prix 2025 Segera Digelar di Sentul, Pertamina Kembali Beri Dukungan
- Tingkatkan Konektivitas Nasional, Pelita Air Sambut Kedatangan Armada ke-13 Airbus A320
- Scooter Prix 2025 Segera Digelar, Total Hadiah Mencapai Lebih Dari Rp 1 Miliar
- Gubernur Sumsel Letakan Batu Pertama Pembangunan Jembatan Crossing Pipa Pertamina di Desa Benuang, Pali