Pertamina Eco-RunFest 2022, 8.300 Ecochamps Sebarkan Energi Sehat

jpnn.com, JAKARTA PUSAT - Ajang Pertamina Eco-RunFest 2022 yang diselenggarakan di Istora Senaya, Jakarta Pusat itu mendapatkan antusiasme tinggi bagi para penggiat olahraga lari.
Terbukti, sebanyak 8.300 peserra memenuhi area Senayan Jakarta, Minggu (27/11).
Para peserta yang sudah terdaftar memenuhi Challenges Multiple Run dengan berlari bersama dalam berbagai kategori yaitu 1,5K Family Run, 5K Fun Run, dan 10K Race.
Ada juga kategori baru Eco-Run, yakni Half Marathon 21K dengan kategori Umum (usia 18-44 tahun) dan Master (lebih dari 45 tahun).
"Saya sangat senang animo peserta Pertamina Eco-RunFest sangat tinggi pada tahun ini. Saya memberikan apresiasi untuk seluruh peserta," ujar Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati yang juga ikut lari 5K Fun Run.
Di tahun ke-9 penyelenggaraannya, Pertamina Eco-Run hadir dengan konsep baru, yakni Sustainable Living yang tidak hanya menyuguhkan ajang lari, tetapi juga menghadirkan Eco-Fest.
Adapun konsep baru itu terdiri dari festival musik lintas generasi “Energizing Music Festival” dan bazar dalam negeri “Eco-Market” yang menyuguhkan produk dan gaya hidup ramah lingkungan.
"Melalui kegiatan ini, Pertamina ingin mengajak masyarakat untuk bersama-sama memulai gaya hidup berkelanjutan, kami mulai dari diri sendiri dari hal-hal yang sederhana. Misalnya, yang bisa kami lakukan hari ini, yaitu sadar sampah, buang sampah sesuai kategorinya, kami sudah siapkan tempat-tempat sampahnya," ujarnya.
Ajang Pertamina Eco-RunFest 2022 yang diselenggarakan di Istora Senaya, Jakarta Pusat itu mendapatkan antusiasme tinggi bagi para penggiat olahraga lari.
- Pertamina Dorong Ribuan UMKM Perempuan untuk Berkarya Lewat Program PFpreneur
- Komisi XII DPR Puji Langkah Strategis Pertamina untuk Capai Target di 2025
- 4 Cara Mudah Mengenali Oli Pertamina Asli dan Palsu, Silakan Disimak!
- Sidang Perceraian Baim Wong Kembali Digelar, Paula Verhoeven Hadirkan 2 Saksi
- Tegas! Pertamina Patra Niaga, Kemendag & Bareskrim Polri Segel SPBU Curang di Sukabumi
- Relawan Bakti BUMN Menginspirasi Siswa SD di Merauke Lewat Edukasi & Makanan Bergizi