Pertamina Gandeng Blibli Hadirkan Pembinaan Langsung dari Praktisi E-Commerce

jpnn.com, JAKARTA - Para peserta Pertamina UMK Academy tahun ini merasa cukup beruntung. Sebab, PT Pertamina (Persero) melalui Program Pendanaan UMK banyak menghadirkan expert dan praktisi berpengalaman untuk membina para peserta menjadi UMK naik kelas.
Salah satunya adalah dengan menghadirkan narasumber dari salah satu marketplace besar di Indonesia.
Pjs. Senior Vice President Corporate Communications & Investor Relations Pertamina Fajriyah Usman mengatakan kerja sama dengan marketplace ini bertujuan agar para mitra binaan mendapatkan informasi langsung terkait e-commerce dan kiat sukses berjualan di dalamnya.
“Dengan menghadirkan narasumber dari marketplace yang bersangkutan, para UMK bisa mengetahui fitur-fitur unggulan apa yang dimiliki untuk membantu penjualan produk mereka. Ataupun berbagai penawaran yang dibuat khusus untuk pelaku usaha mikro dan kecil,” tuturnya.
Selain itu, pembekalan yang disampaikan oleh para praktisi ini diharapkan dapat segera dipraktikkan langsung oleh para UMK. Dengan begitu, dapat mendorong produktivitas sekaligus memantapkan posisi para peserta sebagai UMK Go Online.
Hal serupa juga disampaikan oleh Vice President Government Relation Blibli Suherman Soemardi.
Menurutnya, BliBli Indonesia memiliki platform khusus untuk showcase produk UMKM se-Indonesia, yaitu Galeri Indonesia.
“BliBli juga melakukan kolaborasi dengan pemerintah, termasuk kementerian dan BUMN, untuk mendorong UMK menuju digitalisasi, dan meningkatkan ketahanan di tengah pandemi,” tuturnya.
Pertamina menghadirkan Blibli untuk mitra binaan mendapatkan informasi langsung terkait e-commerce dan kiat sukses berjualan di dalamnya.
- Jelang Mudik Lebaran, Pertamina Turunkan Harga Avtur di 37 Bandara
- Koalisi Sipil Yakin Kepemimpinan Baru di Pertamina Bisa Perbaiki Tata Kelola Perusahaan
- Dirut Pertamina Minta Maaf ke Masyarakat: Kami akan Bekerja Lebih Baik Lagi
- Peduli Kemajuan Bangsa, PIS Berperan Aktif dalam Program Relawan Bakti BUMN di Desa Bayan
- Dipo Nusantara DPR Dorong Pertamina Reformasi Tata Kelola untuk Kembalikan Kepercayaan Publik
- Eddy Soeparno: Saya Yakin Presiden Prabowo Berantas Korupsi Sampai ke Akar-akarnya