Pertamina Gencar Promosikan Produk UMKM Binaan di Berbagai Bazar Selama Ramadan
jpnn.com, JAKARTA - PT Pertamina mengikutsertakan UMKM Binaannya dalam berbagai Bazar selama bulan Ramadan.
Pekan ini, Pertamina membawa produk-produk unggulannya dalam berbagai ajang pameran produk UMKM di dalam dan luar negeri.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI), agar masyarakat Indonesia mencintai dan menggunakan karya anak bangsa, utamanya produk lokal, dalam upaya mendorong penguatan pertumbuhan ekonomi nasional melalui penguatan UMKM.
Salah satunya Bazar Sobat Energi Belanja UMKM, yang digelar Kementerian ESDM.
"Bazar ini diharapkan menjadi salah satu sarana dan wadah bersama dalam upaya untuk meningkatkan dan memasarkan produk-produk UMKM, bekerjasama dengan Kementerian Koperasi dan UKM, Kementerian Kelautan dan Perikanan, serta stakeholder lainnya seperti Pertamina, Mind ID, PLN, SKK Migas, Bank BUMN, yang mengikutsertakaan UMKM binaannya," ujar Menteri ESDM Arifin Tasrif.
Pada kesempatan yang sama, Pertamina juga menggelar SMEXPO Bazar Ramadan di Main Lobby Grha Pertamina, mulai 3-6 April 2023, dengan produk unggulan aneka produk makanan siap saji (frozen food), kue kering, busana muslim, perlengkapan ibadah sebagai ajang promosi bagi para pelaku UMKM Binaan dalam memasarkan produk dan meningkatkan penjualan selama Bulan Ramadan.
Pertamina juga bekerja sama dengan Kamar Dagang Indonesia (KADIN) dan Kementerian BUMN mengikutsertakan mitra binaannya dalam UMKM Go Global Trade Mission di West Mall Singapura, mulai 3 -9 April 2023.
Ada 10 produk mitra binaan unggulan yang terkurasi oleh KADIN turut ambil bagian, dengan produk unggulan seperti kopi, madu, kerajinan, teh herbal, dan lainnya.
Produk UMKM binaan PT Pertamina juga mejeng di Trade Mission Singapore 2023. Simak selengkapnya.
- OJK: Hadirnya PP 47/2024 Berdampak Positif Bagi Keberlangsungan UMKM ke Depan
- Bertambah Lagi, Desa Energi Berdikari Pertamina Hadir di Indramayu
- Jelang Nataru, Kapal Tanker PIS Rokan & PIS Natuna Siap Perkuat Distribusi Energi Nasional
- Peruri dan BPR Percepat Layanan Keuangan Digital bagi UMKM
- Dorong Pengembangan SDM, Jawa Satu Power Bangun Gedung Sekolah untuk SDN Cimalaya 7
- Sebanyak 90 Ribu Pengunjung Hadiri SIAL Interfood 2024