Pertamina Jadi BUMN Pertama yang Mendeklarasikan Komitmen Zero Harassment

jpnn.com, JAKARTA - PT Pertamina (Persero) menegaskan komitmen Zero Harassment untuk memastikan lingkungan kerja yang bebas dari diskriminasi, kekerasan, dan pelecehan.
Pertamina terus mendorong produktivitas kerja, target, dan pencapaian perusahaan.
Selain itu, Pertamina menjamin keamanan, kenyamanan, dan iklim kerja yang harmonis bagi pekerja Pertamina dan mitra kerja di seluruh Pertamina Group.
Deklarasi Komitmen Zero Harassment ditegaskan dengan mencanangkan Respectful Workplace Policy pada 31 Agustus 2021.
Kebijakan tersebut menjadi pedoman bagi manajemen dan seluruh pekerja Pertamina Group di seluruh tingkatan holding, subholding, dan anak perusahaan.
Komitmen tinggi Pertamina untuk Zero Harassment tersebut sejalan dengan aspirasi masyarakat global dalam penerapan Environmental, Social, and Governance (ESG) dan mewujudkan Sustainable Development Goals (SDG's) yang akan menjamin keberlanjutan perusahaan.
Dari tujuh poin SDGs yang menjadi prioritas Pertamina, komitmen Zero Harassment terkait dengan SDGs poin lima yakni mencapai kesetaraan gender dan memberdayakan semua perempuan dan anak perempuan.
Prioritas lainnya, terkait dengan poin delapan yakni mendukung pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan, tenaga kerja penuh, dan produktif dan pekerjaan yang layak bagi semua.
Pertamina mendorong produktivitas kerja juga kenyamanan dan iklim kerja yang harmonis bagi pekerja dengan menegaskan komitmen Zero Harassment.
- Jelang Mudik, Menteri ESDM dan Dirut Pertamina Tinjau Pasokan BBM & LPG di Banten
- Pegadaian Tegaskan Tak Ada Toleransi Terhadap Fraud & Korupsi
- Pelita Air dan Patra Jasa Ajak Anak-Anak Panti Asuhan Wisata Ramadan di Yogyakarta
- Genjot Daya Saing UMKM di Pasar Global, Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Halal & HaKI
- Angin Segar dari Erick Thohir, Kementerian BUMN Kaji Pemberian Kompensasi BBM Gratis
- Puing-puing Kilang Pangkalan Brandan dan Pengorbanan Prajurit Genie Pioner