Pertamina Jamin Ketersediaan BBM Subsidi
Minggu, 02 Desember 2012 – 05:05 WIB

Pertamina Jamin Ketersediaan BBM Subsidi
JAKARTA - Kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi belakangan ini mulai teratasi. PT Pertamina memastikan pasokan salah satu kebutuhan primer masyarakat Indonesia saat ini kembali normal bahkan mengalami peningkatan.
Vice President Corporate Communication Pertamina, Ali Mundakir, mengatakan pihaknya mulai kemarin sudah memastikan pasokan BBM bersubsidi terjaga di atas kebutuhan normal rata-rata harian untuk menutupi kelangkaan yang sempat terjadi di beberapa daerah. Pasokan untuk Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU), menurutnya, berdasarkan informasi terakhir masing-masing mencapai 103 persen dari pasokan normal untuk jenis Premium dari rata-rata sebelumnya 102 persen.
Baca Juga:
Begitu juga dengan pasokan Solar bersubsidi mencapai 104 persen dari rata-rata sebelumnya 102 persen. Kebutuhan rata-rata harian BBM bersubsidi itu sendiri, kata Ali, sebanyak sekitar 79 ribu kilo liter per hari untuk jenis Premium dan sebanyak 47 ribu kilo liter per hari untuk jenis Solar. "Pasokan BBM bersubsidi semakin pulih," ujarnya kepada Jawa Pos, Sabtu (1/12).
Ali yang saat dihubungi kemarin sedang berada di Tiongkok itu berharap masyarakat mulai sadar pentingnya berhemat dalam mengonsumsi BBM. Dengan demikian banyaknya kebutuhan bisa sesuai dengan anggaran yang sudah ditetapkan.
JAKARTA - Kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi belakangan ini mulai teratasi. PT Pertamina memastikan pasokan salah satu kebutuhan primer
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang