Pertamina Kembali Tambah BBM Satu Harga di Kalbar

jpnn.com, JAKARTA - PT Pertamina (Persero) melalui Marketing Operation Region (MOR) Kalimantan terus berupaya memperluas jangkauan distribusi energi hingga ke seluruh wilayahnya.
Kali ini, BUMN Migas tersebut kembali menambah titik BBM 1 Harga bagi masyarakat di Kecamatan Kuala Behe, Kabupaten Landak, Kalimantan Barat pada Senin (5/7).
Pada kesempatan tersebut, turut hadir Bupati Kabupaten Landak, dr. Karolin Margret Natasa dan Kapolres Kabupaten Landak, AKBP Ade Kuncoro Ridwan SIK untuk meresmikan langsung SPBU BBM 1 Harga 66.793.04, Kuala Behe.
Kecamatan Kuala Behe menjadi lokasi lembaga penyalur BBM 1 Harga ketiga yang hadir di wilayah Kabupaten Landak.
Sebelumnya Pertamina telah meresmikan dua lembaga penyalur BBM 1 Harga di Kecamatan Menyuke dan Kecamatan Menjalin.
BBM 1 Harga merupakan wujud perjuangan Pertamina untuk mengantarkan keadilan energi ke seluruh negeri, terutama yang berada di wilayah 3T (Terluar, Terdepan, dan Terpencil).
Bupati Kabupaten Landak, dr. Karolin Margret Natasa mengungkapkan sebelum adanya program BBM 1 Harga, warga Kabupaten Landak harus menempuh jarak hingga 40 kilometer untuk membeli bahan bakar resmi.
Pasalnya, lokasi SPBU terdekat yang berada di Kecamatan lain.
PT Pertamina (Persero) melalui Marketing Operation Regional (MOR) Kalimantan terus berupaya memperluas jangkauan distribusi energi hingga ke seluruh wilayahnya.
- Kejagung Dinilai Perlu Telisik Pengadaan Minyak Mentah di Indonesia
- Pertamina UMK Academy Berhasil Bawa Ribuan Produk UMKM Go Global
- Para Peserta UMK Ungkap Segudang Manfaat Ikut Program Pertamina, Produknya Bisa Go Global
- Selamat Lebaran 2025, Pertamina Tetap Beroperasional 24 Jam
- Kado Lebaran dari Pertamina: Harga BBM Non-Subsidi Turun Mulai Hari Ini 29 Maret 2025
- Kado Idulfitri Pertamina Turunkan Harga BBM Jenis Ini