Pertamina Lakukan Langkah Penting untuk Wujudkan Target Nol Emisi Karbon

Laboratorium terbuka diperkirakan dapat di isi 50 pekerja dan business center dengan kapasitas sekitar 100 pekerja. Seluruh bangunan gedung dilengkapi dengan fasilitas-fasilitas pendukung.
“Pembangunan gedung ini merupakan wujud nyata, keseriusan Pertamina dalam mendukung program pemerintah mengurangi efek pemanasan global," ujar Edy.
Setiap bangunan di RTC Terintegrasi memilki fasilitas-fasilitas yang unggul untuk menunjang hasil riset yang bermanfaat bagi Indonesia, seperti fasilitas laboratorium terintegrasi untuk penelitian, hulu, hilir, mengedepankan konsep green building.
Selain itu, menggunakan panel surya untuk menyediakan energi bangunan, penerapan building automation system dalam operasional bangunan, serta pemanfaatan secara maksimal Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN).
Edy berharap proses pembangunan RTC Terintegrasi bisa selesai tepat waktu, tanpa mengalami hambatan apapun.
"Ke depan, Pertamina akan terus berinovasi, mengembangkan energi baru dan terbarukan, dan melakukan implementasi Carbon Capture, Utilization & Storage (CCUS) dan Nature-Based Solutions (NBS), serta menargetkan pengurangan karbon dioksida (CO2) hingga 81,4 juta ton pada 2060," kata Edy.
Hadir dalam acara ini Direktur Operasi Bidang EPC PT PP (Persero) Ir. Eddy Herman Harun; SVP Research Technology & Innovation PT Pertamina (Persero) Oki Muraza, Pjs. SVP Asset Management PT Pertamina (Persero), Doddy Dhirgantara; Direktur Utama PT Patra Jasa, Putut Ariwibowo; Direktur Properti PT Patra Jasa, Whisnu Bahriansyah; Direktur Keuangan dan Umum PT Patra Jasa, Fadjar Judisiawan; Direktur Hospitality dan Multi Services PT Patra Jasa, Ray S.M. Daulay; dan Direktur Strategi dan Pengembangan Bisnis PT Patra Jasa, Evalina Sitepu.
Pembangunan gedung RTC Terintegrasi melibatkan PT Patra Jasa berkolaborasi dengan PT PP. Direktur Utama PT Patra Jasa, Putut Ariwibowo mengatakan, teknologi BIM, teknologi di bidang Architecture, Engineering dan Construction (AEC) mampu mensimulasikan seluruh informasi di dalam proyek pembangunan ke dalam model tiga dimensi.
PT Patra Jasa menyukuri atas keberhasilan pengatapan atau topping off untuk fasilitas RTC Terintegrasi sekaligus memberikan kado HUT ke-66 PT Pertamina.
- Keren! Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
- Pelita Air dan Elnusa Berkolaborasi dalam Penyediaan Layanan Penerbangan Korporasi
- PertaLife Insurance Bukukan Premi Rp 1,25 Triliun, Kinerja Terbaik Sepanjang Sejarah
- Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Ribuan UMKM Rumah BUMN Selama Januari-Maret 2025
- Pinang Jordan Thompson, Jakarta Pertamina Enduro Pasang Target Gelar di Proliga 2025
- Hyundai Akan Bangun Stasiun Pengisian Hidrogen di Indonesia, Siap Beroperasi 2027