Pertamina Rangkul Masyarakat Ciptakan Energi Terbarukan
jpnn.com - JAKARTA - PT Pertamina (Persero) mendukung penuh upaya pengembangan serta pemanfaatan energi baru dan terbarukan.
Termasuk menggalang partisipasi masyarakat di dalam diversifikasi dan konservasi energi.
Salah satunya dengan mengadakan Pertamina d’Gil (Ide Gila).
Itu adalah kompetisi inovasi seputar ide bisnis dan terobosan produk serta teknologi energi baru dan terbarukan.
Kompetisi Pertamina d’Gil yang berlangsung mulai 7 Desember 2016 hingga 5 Maret 2017 ini diharapkan mampu menggalang partisipasi dan antusiasme masyarakat untuk bersama-sama menciptakan berbagai inovasi teknologi berbasis energi terbarukan.
Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero) Wianda Pusponegoro menjelaskan, komitmen pihaknya mencari sumber-sumber energi, termasuk energi baru dan terbarukan juga diwujudkan dengan mengajak keterlibatan masyarakat melalui kompetisi inovasi.
"Kompetisi ini adalah salah satu cara dan wadah untuk mengeksplorasi ide inovatif terkait bisnis energi baru dan terbarukan melalui sarana mentoring hingga pendanaan, sehingga dapat ditransformasikan menjadi sebuah bisnis yang dapat dikembangkan dan diimplemetasikan sebagai pengganti energi konvensional" ungkap Wianda.
Wianda menambahkan, Pertamina berkomitmen mengembangkan energi baru dan terbarukan di Indonesia sebagai alternatif untuk memenuhi kebutuhan energi domestik di masa mendatang.
JAKARTA - PT Pertamina (Persero) mendukung penuh upaya pengembangan serta pemanfaatan energi baru dan terbarukan. Termasuk menggalang partisipasi
- Dukungan Proxsis Sustainability dalam Power & New Energy Expo 2024
- Begini Strategi BINUS Business School Mendorong Ketahanan Startup
- BI Catat Modal Asing Keluar Bersih di Indonesia Rp1,78 triliun
- Berkat Program TJSL, Pupuk Indonesia Raih Penghargaan ICA dan ISDA
- Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 30 November 2024 Naik Lagi, Berikut Daftarnya
- Menko Airlangga dan Gubernur Lan Tianli Bahas Penguatan Kerja Sama Ekonomi RI-Guangxi