Pertamina Resmi Tutup Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025, Suplai BBM-LPG Lancar

jpnn.com, JAKARTA - PT Pertamina (Persero) secara resmi menutup pelaksanaan Satuan Tugas (Satgas) Ramadan dan Idulfitri 2025 pada Senin (14/4).
Berjalan sejak 17 Maret lalu, Satgas Ramadan-Idulfitri 2025 dari seluruh entitas Pertamina Group telah sukses melayani kebutuhan energi masyarakat selama periode tersebut, termasuk mobilisasi jutaan pemudik.
VP Corporate Communication PT Pertamina (Persero) Fadjar Djoko Santoso menyampaikan selama hampir satu bulan bertugas, Pertamina memastikan pasokan energi nasional dalam kondisi aman dan mencukupi kebutuhan masyarakat.
"Keamanan pasokan energi ini ditopang oleh sinergi dan kesiagaan seluruh lini bisnis Pertamina mulai dari hulu, pengolahan, gas, pengangkutan hingga distribusi yang berjalan dengan lancar,” kata Fadjar Djoko Santoso pada Press Conference Pertamina di Jakarta, Senin (14/4).
Fadjar menjelaskan selama pelaksanaan Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025 mencatatkan kenaikan konsumsi bahan bakar kendaraan bermotor (BBM) dan LPG dibandingkan dengan kondisi normal.
Kenaikan terutama pada produk-produk unggulan, yakni LPG, Pertalite, Pertamax, Pertamax Turbo dan Pertamina Dex.
Selain itu, untuk memberikan kenyamanan kualitas produk dan pelayanan distribusi kepada masyarakat, Pertamina secara intensif telah melakukan pemeriksaan terhadap SPBU Pertamina yang berada di delapan wilayah pemasaran, di seluruh Indonesia.
Hingga 9 April 2025, sebanyak 6.340 SPBU atau lebih dari 80 persen total SPBU Pertamina telah menjalani pemeriksaan.
Pertamina resmi menutup pelaksanaan Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025 yang berjalan sejak 17 Maret lalu pada Senin (14/4)
- Perkuat Ekonomi Rakyat, Kementerian BUMN Gelar Workshop UMKM Naik Kelas
- Bukan Sekadar Aksi Balap, Scooter Prix & Pertamina Mandalika Racing Series Bisa jadi Katalisator Ekonomi
- PIS Buka Program Beasiswa Crewing Talent Scouting untuk Memperkuat SDM Pelaut
- Gelar Talkshow Memperingati Hari Kartini, Pertamina Hadirkan 3 Perempuan Inspiratif
- Gandeng 900 Petani, UMKM Binaan Pertamina NanasQu Tembus Pasar Ekspor
- Scooter Prix 2025 Segera Digelar di Sentul, Pertamina Kembali Beri Dukungan