Pertamina Terpilih Jadi Perusahaan Terbaik dalam Penerapan Teknologi Transisi Energi
jpnn.com, JAKARTA - Pertamina menerima apresiasi pada ajang penghargaan Business Performance Excellence Award (BPEA) 2021.
Pertamina terpilih dalam kategori The Best In Energy Subtitution Technology 2021 dan Leading In Technology Capability 2021 yang berlangsung secara daring, pada Kamis (23/9).
Ketua Umum FEB Agung Yunanto menjelaskan satu dari empat strategi Kementerian BUMN adalah menjadikan BUMN lebih mampu berkompetisi di pasar global.
Strategi tersebut dijalankan melalui kebijakan lima Prioritas Kementerian BUMN, yaitu nilai ekonomi dan sosial, inovasi model bisnis, kemajuan teknologi, peningkatan investasi, serta pengembangan talenta BUMN.
Hal itu sesuai dengan arahan Menteri BUMN Erick Thohir.
"Untuk mencapai 5 Prioritas tersebut, salah satu langkah strategis yang perlu diambil adalah mengimplementasikan Kriteria Penilaian Kinerja Unggul (KPKU). Berdasarkan hal tersebut, FEB telah melakukan identifikasi dan uji kompatibilitas framework KPKU dalam mendukung tercapainya tujuan dari kelima Prioritas Kementerian BUMN," tuturnya.
Pjs. SVP Corporate Communications & Investor Relations Pertamina Fajriyah Usman mengucapkan rasa syukur atas penghargaan yang diberikan.
Menurutnya, penghargaan ini merupakan suatu kehormatan dan apresiasi bagi Manajemen dan Perwira (sebutan untuk pekerja Pertamina) untuk terus meningkatkan performance excellence guna menambah nilai perusahaan, meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, memperbaiki efektivitas dan kapabilitas organisasi, serta mendorong pembelajaran individu.
Pertamina menerima apresiasi pada ajang penghargaan Business Performance Excellence Award (BPEA) 2021.
- Wujudkan Program Swasembada Pangan, Kementerian BUMN Bersinergi dengan Kementerian Lainnya
- Pertamina Trans Kontinental Raih 6 Penghargaan Lingkungan
- Pakar IPB Nilai Pengembangan Bioavtur dari Minyak Jelantah, Program Luar Biasa Pertamina
- Pertamina Optimalkan Perlindungan Perempuan & Anak Lewat program TJSL
- Begini Capaian 100 Hari Kerja Kementerian BUMN Dalam Mendukung Asta Cita Prabowo-Gibran
- Digitalisasi Pertamina Kunci Efisiensi, Memperkuat Ketahanan dan Swasembada Energi