Pertandingan Persib vs Persija di SJH Berakhir Ricuh, Bobotoh Masuk ke Lapangan
jpnn.com, BANDUNG - Duel antara Persib Bandung melawan Persija Jakarta harus ternodai dengan perilaku Bobotoh Bobotoh -suporter Persib- yang masuk ke tengah lapangan di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Senin (23/9/2024).
Situasi itu terjadi setelah para pemain dari kedua memasuki lorong stadion. Persib sendiri menyudahi laga dengan kemenangan 2-0.
Wasit asal Malaysia Muhammad Nazmi meniup peluit panjang tanda berakhir pertandingan pada menit ke-90+7.
Peluit itu juga menandakan kemenangan Persib lewat gol Dimas Drajad dan Ryan Kurnia.
Setelah itu, para pemain dan ofisial dari kedua tim saling bersalaman dan memasuki lorong dengan tertib, dikawal steward serta petugas keamanan.
Kericuhan mulai terjadi ketika penonton di tribune selatan tiba-tiba mulai melempar ke arah lapangan.
Tidak cukup melempari botol, Bobotoh juga nekat masuk ke tengah lapang. Mereka bahkan memukuli sejumlah steward yang sedang bertugas di lapangan.
Sama halnya dengan tribune selatan, keributan juga terjadi di sebelah utara stadion.
Duel klasik antara Persib vs Persija di Stadion Si Jalak Harupat Bandung harus dinodai dengan kericuhan yang dilakukan Bobotoh hingga masuk ke lapangan.
- Arema vs Persib: Kans Gervane Kastaneer Menggantikan Peran David da Silva
- Persija Vs Persita Cetak Rekor Penonton Liga 1 Musim Ini
- Malut United Mohon Perubahan Jadwal Liga 1 Demi Salat Magrib
- Arema vs Persib: Maung Bandung Mencari Pelampiasan, Singo Edan Jadi Korban?
- Klasemen Liga 1: Papan Atas Memanas
- Derbi Jateng: PSIS Kalah 1-2 Lawan 10 Pemain Persis