Pertemuan Hangat AHY, Ibas, dan Puan Maharani

Menurut Puan, ternyata dari 270 daerah yang menggelar pilkada, PDI Perjuangan dan PD bekerja sama mengusung dan mendukung calon di sejumlah tempat.
"Alhamdulillah di beberapa tempat antara PDI Perjuangan dan Partai Demokrat melakukan kerja sama mendukung calon," ungkap Puan.
AHY bersyukur bisa bertemu dan menyambung silaturahmi dengan Puan. Menurutnya, pertemuan ini sudah lama direncanakan.
Keduanya pun kerap berkomunikasi. Namun, karena situasi pandemi Covid-19, tidak mudah bagi keduanya menentukan waktu dan lokasi pertemuan.
"Pertemuan tadi berjalan dengan sangat baik, penuh dengan kekeluargaan. Dalam kapasitas beliau sebagai ketua DPR Ri, dan saya sebagai ketua umum Partai Demokrat ini adalah pertemuan pertama antara kami berdua. Terima kasih Ibu Puan," kata AHY. (boy/jpnn)
Puan Maharani dan AHY yang didampingi Ibas Yudhoyono bertemu membahas berbagai hal.
Redaktur & Reporter : Boy
- Ruang Sidang Hasto Disusupi Provokator yang Mengaku Dibayar Rp 50 Ribu
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Pertemuan Megawati-Prabowo Bakal Memengaruhi Keputusan Hasil Kongres PDIP?
- Puan Yakin Bakal Ada Pertemuan Lanjutan Megawati dengan Presiden Prabowo
- Prabowo Ingin Evakuasi Korban di Gaza, Ketua DPR Tagih Penjelasan Kemenlu
- Menteri Sowan ke Kediaman Jokowi, Puan PDIP: Presiden Saat Ini Prabowo Subianto