Pertemuan Mega-JK Dianggap Sebatas Dinamika

Pertemuan Mega-JK Dianggap Sebatas Dinamika
Pertemuan Mega-JK Dianggap Sebatas Dinamika
Di tempat yang sama, Wakil Sekjen DPP Partai Golkar, Ruli Khairul Azwar, menyebut esensi pertemuan JK-Mega itu sebagai penjajakan awal. "Pertemuan itu sama sekali tidak akan membicarakan soal koalisi pemilu presiden. Peristiwa serupa bisa dilakukan oleh semua petinggi parpol," ujarnya.

Sementara itu, di tempat pertemuan Megawati dan JK, beredar selebaran tentang kesepakatan kedua tokoh itu, yang berisi lima butir kesepahaman yang diteken dan bergambar Mega dan JK.

Butir-butir itu antara lain, pertama, membangun pemerintahan yang kuat untuk mewujudkan kemajuan bangsa dan kesejahteraan rakyat. Poin kedua, memperkuat sistem pemerintahan presidensial sesuai dengan amanat UUD 1945 yang memiliki basis dukungan yang kokoh di DPR.

Kemudian poin ketiga, memperkuat sistem ekonomi untuk melaksanakan program ekonomi yang berdaulat, mandiri dan berorientasi pada kepentingan rakyat. Yang keempat, mempererat komunikasi politik PDIP dan Partai Golkar sebagai perwujudan tanggung jawab dua parpol terbesar pada Pemilu 1999 dan Pemilu 2004, serta yang kelima adalah menyukseskan pelaksanaan Pemilu 2009 secara jujur, adil, langsung, umum, bebas dan rahasia serta aman dan bermartabat. (fas/JPNN)
Berita Selanjutnya:
JK dan Mega Imbangi SBY-PKS

JAKARTA – Di tengah berlangsungnya pertemuan Ketua Umum DPP PDIP Hj Megawati Soekarnoputri dengan Ketua Umum DPP Partai Golkar Jusuf Kalla


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News