Pertimbangkan Manajerial Alutsista
Jumat, 07 November 2008 – 12:59 WIB
JAKARTA- Hasil rekomendasi Tim Nasional Pengambilalihan Bisnis TNI (Timnas PAB TNI), menurut Imparsial, The Indonesia Human Rights Monitor, perlu ditindaklanjuti dengan pematangan pemikiran perbaikan manejemen keuangan pertahanan juga anggaran Pertahanan bagi TNI termasuk operasionalnya. "Ada beberapa item yang harus dipertimbangkan hasil untuk perbaikan TNI kedepannya," kata Rusdi Marpaung, direktur Manajerial Imparsial. Pemerintah perlu memikirkan perbaikan anggaran untuk mencapaikeseimbangan antara perencanaan dan realisasi, mengingat data yangmenyebutkan realisasi anggaran TNI yang tidak memenuhi target anggaran. udara," tambahnya.
"Selain itu, penting juga penetapan grand design postur pertahanan demi perbaikan mata anggaran. Apakah akan diarahkan pada pertahanan darat, laut, atau
Baca Juga:
Efisiensi dan efektifitas, lanjut Rusdi, patut diperhitungkan lebih seksama lantaran sebagian besar Alat Utama Sistem Pertahanan Indonesia rusak atau kurang berfungsi. "Semuanya perlu dipikirkan agar tidak semua harus dilakukan pembelian, namun bisa juga dengan meningkatkan pengembangan atas dasar swadaya dan menggunakan teknologi indonesia," katanya. Dia menambahkan, pihak legislatif juga harus menjalankan fungsi pengawasan. Terutama komisi I dan III DPR dalam melakukan civilian oversight (pengawasan sipil) terhadap akuntabilitas TNI, terutama dalam hal ini adalah perencanaan anggaran yang didukung dengan desain pertahanan yang tepat, pelaksanaan tender, dan realisasi anggaran itu sendiri. "Kami mengharapkan, presiden SBY dapat menjalankan rekomendasi TIMNAS PAB dengan pengawasan DPR," pungkasnya.(lev)
JAKARTA- Hasil rekomendasi Tim Nasional Pengambilalihan Bisnis TNI (Timnas PAB TNI), menurut Imparsial, The Indonesia Human Rights Monitor, perlu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pengusaha Surabaya Suruh Siswa Sujud & Menggonggong Sudah Ditangkap, Begini Tampangnya
- 50 Menteri dan Wamen Belum Menyerahkan LHKPN, Siapa Saja ya?
- Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini 15 November 2024: Pagi Sudah Berawan Tebal
- Sun Life Berkomitmen Tingkatkan Kesadaran Pentingnya Pencegahan Diabetes Tipe 2
- Gibran Cek Lokasi Pengungsian Erupsi Gunung Lewotobi, Pastikan Kebutuhan Dasar Terpenuhi
- Istri Kapolri Tinjau Penyaluran Air Bersih Untuk Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi