Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Tetap Baik, Bisnis Franchise Jadi Incaran

jpnn.com, JAKARTA - Kesuksesan Franchise & License Expo Indonesia (FLEI) menyelenggarakan pameran bisnis pada Juni lalu membuat Panorama Media selaku event organizer memantapkan gebrakan keduanya di November 2022 ini.
Hal ini bertujuan memberikan semangat optimisme bagi para pelaku bisnis, khususnya di segmen waralaba untuk selalu berpikir maju ke depan tanpa batas dalam berinovasi demi meraih peluang-peluang baru.
Franchise & License Expo Indonesia (FLEI XIX) 2022 akan berlangsung di Assembly Hall, Jakarta Convention Center pada 18–20 November 2022.
Mengusung tema 'Limitless Opportunity”, mempersembahkan “One Stop Solution for Business Opportunity Seekers”.
Pameran yang dibuka untuk umum mulai pukul 10.00-20.00 WIB dengan tiket masuk Rp 55 ribu per orang itu aka memamerkan 350 merek usaha waralaba, lisensi, pendukung usaha retail dan berbagai peluang usaha lainnya.
Calon pewaralaba bebas mengunjungi stand yang diminati untuk mencari tahu tentang rencana bisnis yang akan dijalani.
Opening Ceremony FLEI XIX akan berlangsung pada Jumat (18/11) yang diawali dengan paparan pengembangan industri waralaba di Indonesia.
Kemudian dilanjutkan dengan sesi keynote speech oleh Kementerian Perdagangan (Kemendag) yang akan membahas tren milenial yang gencar merambah ke sektor bisnis.
Pelaku UMKM tanah air bakal memamerkan produk unggulannya dalam ajang FLEI XIX yang akan berlangsung pada 18-20 November
- Genjot Pertumbuhan Ekonomi, Kanwil Bea Cukai Jakarta Beri Fasilitas TBB ke Perusahaan Ini
- Telkom Tutup 2024 dengan Kinerja Positif, Pendapatan Konsolidasi Sebesar Rp150 Triliun
- PKSS Perkenalkan Contact Center 1500399 untuk Tingkatkan Kualitas Layanan Bisnis
- Strategi Bank Raya Memperkuat Layanan Digital, Lewat Kecanggihan Fitur & Kinerja
- Kementan Gelar Forum Komunikasi Publik Standar Pelayanan RIPH
- Nawakara Hadirkan Perlindungan Risiko Bisnis Lewat Solusi Keamanan Terintegrasi