Pertumbuhan Kredit Bertengger di Angka 13,1 Persen
jpnn.com - jpnn.com - Pertumbuhan kredit diprediksi akan bertengger di kisaran 13,1 persen sepanjang 2017.
Angka itu meningkat dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar 8,3 persen.
Kalkulasi itu muncul dari tingkat optimisme pelaku pasar tentang perkembangan kredit sepanjang tahun ini.
Dari survei perbankan BI yang dirilis Minggu (15/1), responden optimistis kredit akan tumbuh signifikan tahun ini karena beberapa faktor.
Misalnya, pertumbuhan kredit akan didorong peningkatan kualitas likuiditas, penurunan suku bunga kredit, dan kondisi ekonomi diprediksi semakin membaik.
Meski begitu, secara kuartalan, pertumbuhan kredit baru bakal melambat pada kuartal pertama.
Itu terefleksi dari saldo bersih tertimbang (SBT) permintaan kredit baru pada kuartal I 2017 sekitar 74,1 persen atau lebih rendah dari kuartal sebelumnya 85,6 persen.
Pertumbuhan kredit baru itu sesuai pola historis yang melambat setiap awal tahun.
Pertumbuhan kredit diprediksi akan bertengger di kisaran 13,1 persen sepanjang 2017.
- Pemerintah Terus Mendorong KUR yang Hampir 10 Tahun Berjalan untuk Usaha Produktif
- Kolaborasi Privy dan JULO Tingkatkan Keamanan dan Kemudahan Kredit Digital
- bank bjb Mampu Jaga Kinerja Bisnis Berkelanjutan Hingga Q3 2024
- Agustus 2024, BTN Salurkan Kredit Capai Rp355,27 Triliun
- Pertamina dan NEXI Teken Amendemen MoU di AZEC Ministrial Meeting, Ini Kesepakatannya
- Dukung Transisi Energi Nasional, Kredit Terbarukan Bank Mandiri Meroket Tajam