Perubahan Jadwal KRL Ditolak Penggunanya

Perubahan Jadwal KRL Ditolak Penggunanya
Perubahan Jadwal KRL Ditolak Penggunanya
Pengguna KRL ekonomi lain, Wahab Firmansyah, mengatakan perubahan jadwal kereta ekonomi dari biasanya pukul 15.15 WIB menjadi pukul 16.39. Adapun keberangkatan selanjutnya dari pukul 20.47 WIB menjadi 20.21 WIB. "Banyak pengguna yang bingung," kata dia.

Perubahan itu, sambung Wahab, juga membuat para penumpang mengeluh tidak bisa memanfaatkan kereta dengan tarif ekonomi tersebut. Selain kerap penuh, penumpang yang biasa memanfaatkan KRL ekonomi terpaksa memilih Commuterline.

Sementara itu, perwakilan KRL Mania Leonardus Neno Abi, mengatakan sejumlah penumpang KRL mengancam akan kembali menggelar aksi demonstrasi di Stasiun KA Besar Bekasi. Mereka akan memprotes secara langsung perubahan jadwal tersebut. “Kami akan unjuk rasa besar-besaran," kata Leonardus.

Menurut Leonardus, akibat perubahan jadwal, para pengguna kereta rel listrik ekonomi malah tidak bisa memanfaatkan fasilitas moda transportasi massal tersebut. "Kebijakan pemerintah salah, kami malah menggunakan Commuterline yang harganya lebih mahal," katanya.

BEKASI SELATAN – Sejumlah penumpang kereta rel listrik (KRL) mengeluhkan perubahan jadwal pemberangkatan KRL Ekonomi per 1 April 2013 lalu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News