Perundingan Damai Afghanistan - Taliban Mundur Satu Langkah
jpnn.com, KABUL - Perundingan gencatan senjata antara Afghanistan dengan Taliban akhirnya ditunda. Seharusnya diskusi dua pihak yang berkonflik itu berlangsung akhir pekan ini di Doha, Qatar.
''Jelas waktunya belum tepat,'' ujar Direktur Center for Conflict and Humanitarian Studies Sultan Barakat, Jumat (19/4).
Dua pihak belum sepakat tentang siapa yang seharusnya datang dan berpartisipasi dalam pembicaraan damai tersebut. Pemerintah Afghanistan ingin mengirimkan delegasi dalam jumlah besar. Total ada 250 orang dari berbagai lapisan masyarakat dan perwakilan pemerintah yang akan dikirim ke Qatar. Taliban tak terima.
Kelompok militan yang pernah menguasai Afghanistan itu menyatakan bahwa pertemuan tersebut bukanlah pesta pernikahan atau acara serupa yang bakal digelar di salah satu hotel di Kabul.
''Diperlukan kesepakatan lebih lanjut untuk menentukan siapa yang akan berpartisipasi dalam konferensi ini,'' tegas Barakat seperti dikutip AFP.
BACA JUGA: Taliban Serang Pasar Buah Langganan Warga Syiah, Banjir Darah
Kegagalan pertemuan di Qatar itu membuat perwakilan AS untuk perdamaian di Afghanistan Zalmay Khalilzad kecewa. Dia sudah beberapa kali menggelar pertemuan dengan Taliban untuk membahas perdamaian.
Pembicaraan damai itu sangat mendesak. Sebab, konflik antara Taliban dan pemerintah Afghanistan tak kunjung usai. Taliban kini menguasai separo wilayah Afghanistan.
Perundingan gencatan senjata antara Afghanistan dengan Taliban akhirnya ditunda. Seharusnya diskusi dua pihak yang berkonflik itu berlangsung akhir pekan ini di Doha, Qatar.
- Trump Bakal Menghukum Petinggi Militer yang Terlibat Pengkhianatan di Afghanistan
- Presiden Palestina Pastikan Pintu Perdamaian Selalu Terbuka untuk Israel
- Menlu Retno Perjuangkan Ekonomi Inklusif demi Kemajuan Afghanistan
- Hamas Masih Berharap Mencapai Kesepakatan Damai dengan Israel
- Tolak Tawaran Damai, Israel Sebut Tuntutan Hamas Keterlaluan
- Delegasi Hamas Hadiri Perundingan Damai di Kairo Hari Ini