Perusahaan Bonafide Bersaing di Indonesia CSR Award 2017
jpnn.com, JAKARTA - Indonesia CSR Award 2017 kembali diselenggarakan pada 28-30 November.
Event itu merupakan kegiatan rutin digelar setiap tiga tahun dengan melibatkan lembaga/kementerian terkait.
Pada tahun ini, event itu dihelat bekerja sama dengan CFCD dengan Badan Standardisasi Nasional (BSN).
Kerja sama dengan BSN dilakukan karena kegiatan kali ini mengusung CSR perusahaan yang berbasis ISO 26000:2013.
Rangkaian kegiatan, antara lain, Konferensi Nasional Kelima CFCD, ekspo dan penganugerahan Indonesia CSR Award.
Konferensi Nasional merupakan ajang pergantian pengurus CFCD sekaligus sebagai upaya untuk memperkaya khazanah pengetahuan tentang CSR, baik yang berlaku di Indonesia maupun internasional.
Event itu juga merupakan ajang reuni anggota CFCD yang saat ini anggotanya sudah mencapai lebih dari 300 perusahaan.
Ekspo merupakan ajang untuk memperkenalkan produk-produk dampingan program CSR.
Rangkaian kegiatan Indonesia CSR Award 2017, antara lain, Konferensi Nasional Kelima CFCD, ekspo dan penganugerahan Indonesia CSR Award.
- Project Child Indonesia Gelar Volunteering Bertajuk Keberlanjutan & Sumpah Pemuda di Pacitan
- Bappenas Sebut RIPPP dan Investasi Lokal Memacu Pembangunan di Papua
- Kristalin Ekalestari Bangun Rumah ke-27 untuk Warga Desa Nifasi
- Insight Investments Dukung Nelayan Tanjung Boleng dengan Energi Terbarukan
- Surabaya Raih Peringkat Pertama Dalam I-SIM for Cities
- MenPAN-RB Ungkap Instruksi Jokowi soal Jadwal ASN Pindah ke IKN, Siap-Siap Saja