Perwira Polri Tewas Ditembak

jpnn.com - JAKARTA -- Kabar duka kembali datang dari kepolisian. Kali ini, menimpa seorang Anggota Intelkam Polda Sulawesi Selatan Iptu Muhammad Daud.
Perwira Polri dengan dua balok di pundaknya ini gugur ditembak orang tak dikenal di Jalan Pallantikang III No 57 Somba Opu, Sungguminasa, Kabupaten Gowa, Sulsel.
Korban tewas ditembak saat hendak berangkat menunaikan salat subuh di masjid tak jauh dari rumahnya sekitar pukul 4.55.
Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri Brigjen Boy Rafli Amar membenarkan kejadian ini. Menurutnya, saat ini kasus itu tengah diselidiki.
"Motif belum diketahui. Kita masih selidiki kasus ini," kata Boy saat dihubungi JPNN, Selasa (11/2).
Sedangkan Kepala Bidang Humas Polda Sulsel-Barat Kombes Ende Sutendi menjelaskan penembakan terhadap Daud terjadi sekitar tiga meter dari rumah korban.
Ia mengatakan ketika Daud hendak pergi ke masjid bersama saksi bernama Jafar, korban melihat seseorang sedang berdiri dengan jarak enam meter.
Kemudian korban menghampiri orang tersebut dan saksi menuju ke masjid. "Baru beberapa langkah saksi mendengar suara tembakan sebanyak dua kali," kata Ende saat dihubungi wartawan, Selasa (11/2).
JAKARTA -- Kabar duka kembali datang dari kepolisian. Kali ini, menimpa seorang Anggota Intelkam Polda Sulawesi Selatan Iptu Muhammad Daud. Perwira
- Pengakuan Guru Ngaji Cabuli Santri di Tulungagung Bikin Naik Pitam
- Kantor KPU Buru Sengaja Dibakar, Motif Pelaku Tak Disangka
- Penemuan Mayat Wanita Tanpa Kepala Bikin Geger Warga Serang
- Oknum Polisi Aipda AD Dipecat Gegara Berbuat Asusila pada Ibu Mertua
- Curi Gardan Mobil Truk, Pria di Banyuasin Ditangkap Polisi
- Polsek Indralaya Tangkap Pelaku Penganiayaan di Ogan Ilir