Pesan Bu Mega Lewat Hasto untuk Kader PDIP di Sulsel
jpnn.com, MAKASSAR - Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengajak sesama kader untuk membangun optimisme. Dia menegaskan, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri berpesan bahwa berpolitik harus demi masa depan rakyat.
Hasto menyampaikan itu saat berpidato pada pembukaan Rakerda I DPD PDIP Sulawesi Selatan (Sulsel) di Makassar, Kamis (12/3).
"Jadi, pesan Bu Mega, rakerda ini untuk menegaskan bahwa berpolitik itu membangun optimisme, membangun masa depan untuk kehidupan rakyat yang lebih baik," ungkap Hasto.
Dalam rakerda bertema Solid Bergerak Mewujudkan Indonesia Negara Industri Berbasis Riset dan Inovasi Nasional itu Hasto menegaskan, berpolitik harus menempuh jalan kebudayaan agar nilai-nilai kemanusiaan, kerakyatan dan keadilan sosial dapat dijalankan.
"Jadi, menjalankan Pancasila itu menggunakan spiritualitas kehidupan beragama yang mampu menjadikan manusia Indonesia memiliki budi pekerti yang baik," katanya mengutip pesan Megawati.
Lebih lanjut Hasto mengatakan, berpolitik bukan semata demi kekuasaan. Sebab, berpolitik berarti menggunakan kekuasaan untuk meningkatkan harkat dan martabat masyarakat.
"Berpolitik itu bersentuhan dan bergelora semangat karena penuh dengan nilai-nilai kemanusian. Tidak usah khawatir dengan yang lain selama punya optimisme, tetapi kita harus terus mengembangkan diri agar sebagai bangsa kuat di bidang yang ditekuni," ujar Hasto di acara yang juga dihadiri Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah itu.
Hasto menambahkan, berpolitik juga membuat keputusan. Misalnya, hari ini membuat perda untuk pembentukan usaha ekonomi rakyat untuk mengintegrasikan yang kuat dan lemah.
"Itu adalah keputusan. Maka rakerda bukan hanya bicara tentang bagaimana pilkada dimenangkan dengan cara gotong royong, tetapi juga membahas hal mendasar tentang fungsi kepartaian," paparnya.
Hasto Kristiyanto mengajak kader-kader PDIP di Sulsel untuk terus membangun optimisme.
- Pramono-Rano Bakal Perbanyak Rusun Mix-Used, Gabungkan Perumahan, Hingga Gerai UMKM
- Puan Yakin Megawati dan Prabowo Berkeinginan Bertemu Secepatnya
- KPK tak Hadir, PN Jaksel Tunda Sidang Praperadilan Hasto Kristiyanto
- Guru Besar Sebut Hasto Punya Hak Perlindungan di Kasus Harun Masiku
- Pertemuan Megawati dan Prabowo Bakal Memecah Dominasi Jokowi
- Analisis Pengamat soal Pertemuan Megawati-Prabowo, Silakan Disimak