Pesan Emosional dan Foto Unik Neymar Buat Rekannya di PSG

jpnn.com, PARIS - Kegagalan Paris Saint-Germain di 16 Besar Liga Champions membuat pemain termahal di dunia, Neymar ikut bersedih.
Neymar absen membela PSG dalam laga leg kedua 16 Besar di Parc des Princes, Rabu (7/3) dini hari WIB. Aktor lapangan hijau asal Brasil itu harus mengurus cedera metatarsalnya di kampung halamannya.
Entah karena Neymar absen atau tidak, PSG menyerah 1-2 dan gagal lolos ke perempat final, kalah agregat 2-5.
Tak lama setelah kegagalan timnya, Neymar pun berbagi perasaan di akun Twitter-nya.
Estou triste pela derrota, muito mais triste por não estar em campo ajudando meus companheiros!! O que me deixa orgulhoso é ver o esforço de todos. Parabéns mon gars, ALLEZ PARIS ???????? pic.twitter.com/wIUiA0nPkw — Neymar Jr (@neymarjr) March 6, 2018
"Saya sedih karena kekalahan itu. lebih sedih lagi karena saya tidak berada di lapangan berjuang bersama rekan satu tim saya. Namun yang membuat saya bangga adalah usaha dari semua orang (rekan satu timnya). Selamat buat rekan-rekan saya. ALLEZ PARIS!" tulis Neymar. (adk/jpnn)
Neymar berbagi kesedihan dengan rekan satu timnya di PSG. Dalam postingannya, dia juga berbagi foto unik.
Redaktur & Reporter : Adek
- Big Match Argentina vs Brasil Tanpa Messi dan Neymar
- Cedera Lagi, Neymar Dicoret dari Skuad Timnas Brasil
- Liverpool vs PSG: The Reds Enggan Main Aman
- Liverpool vs PSG, Luis Enrique: Kami Datang untuk Menang
- Setelah Absen Satu Setengah Tahun, Neymar Kembali Dipanggil Memperkuat Brasil
- Tinggalkan Al-Hilal, Neymar Kembali ke Santos