Pesan Ibu Sangat Penting Buat Singgih Saat Melawan Covid-19
Senin, 19 Oktober 2020 – 22:38 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Salah seorang penyintas Covid-19 bernama Singgih Wiryono menerangkan, pesan seorang ibu sangat penting dan krusial dalam menghadapi virus corona.
Khususnya untuk menjaga optimisme kesembuhan.
"Pesan ibu saya, jangan sampai sakit, karena kalau sakit siapa yang jaga," ujar Singgih dalam talkshow "Perjuangan Penyintas Melawan Covid-19" di Graha BNPB Jakarta, Senin (19/10).
Singgih yang diketahui sebagai wartawan salah satu media online itu menambahkan, dia di Jakarta merantau bersama istri.
Dia pun sempat menjalani masa isolasi di rumah.
"Selama isolasi, saya tinggal di kamar dan istri saya yang memenuhi semua yang saya perlukan," tambah dia.
Singgih Wiryono mengaku sangat terbantu dengan pesan ibu saat masih positif Covid-19.
BERITA TERKAIT
- Satgas Covid-19 Tegaskan Pintu Masuk Indonesia Terus Diperketat Cegah Omicron
- Cegah Penyebaran Omicron, Ini Daftar 14 Negara yang Dilarang Masuk Indonesia
- Jelang PTM 100 Persen, Bu Retno Ungkap Pelanggaran Protokol Kesehatan di Sekolah
- Satgas Covid-19 Perketat Pintu Masuk di Batam Menyusul Temuan Tes PCR Palsu
- Satgas Covid-19 Minta Masyarakat Lakukan Hal ini Agar Terhindar dari Omicron
- Ada 8 Kasus Omicron, Satgas Covid-19 Minta Rumah Sakit Lakukan Ini