Pesan Jenderal Dudung ke Prajurit TNI AD: Jangan Pernah Melukai Perasaan Rakyat

Mantan Pangdam Jaya itu lantas bertanya kepada seluruh prajurit Yonif Raider 112 yang mendengar pertanyaan tentang 7 Perintah Harian KSAD.
“Apa ada yang bisa tanpa baca soal tujuh Perintah Harian KSAD," tanya Jenderal Dudung.
Selanjutnya, Pratu Nurhadi Pajri seorang prajurit Yonif 112/DJ langsung berdiri dan mengucapkan 7 Perintah Harian KSAD.
Dia dengan lantang dan lancar menjawab pertanyaan Jenderal Dudung.
Atas keberanian dan kelancaran mengucapkan 7 Perintah Harian KSAD, Nurhadi mendapatkan apresiasi dan pujian, termasuk memperoleh hadiah Rp 1 juta dari Jenderal Dudung.
“Ya, kasih satu juta,” kata pria kelahiran Bandung, Jawa Barat itu memerintahkan kepada ajudannya.
Kasad diketahui datang ke Banda Aceh didampingi Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana Rahma Dudung Abdurachman dan beberapa pejabat di lingkungan TNI AD.
Jenderal Dudung dan rombongan ketika datang disambut Danyonif Raider 112/DJ Letkol Infanteri Sunardi beserta seluruh prajurit batalyon berjuluk Beruang Hitam tersebut. (ast/jpnn)
Kepala Staf TNI AD Jenderal Dudung Abdurachman mengingatkan kepada seluruh prajuritnya untuk jangan pernah melukai perasaan rakyat
Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Aristo Setiawan
- Buntut Dugaan Pembunuhan Jurnalis di Kalsel, Legislator Minta Evaluasi Pembinaan TNI
- Puan Sebut 3 Pasal Perubahan Dalam RUU TNI Sudah Dibahas dan Mendapat Masukan dari Masyarakat
- Bersilaturahmi dengan Kepala Daerah yang Diusung Partai Hanura, OSO: Sejahterakan Rakyat
- Ibas Ajak Semua Kader Demokrat Buat Program untuk Kesejahteraan Rakyat
- Kolonel Arm Untoro Hariyanto: Prajurit TNI Jangan Cengeng!
- Musrenbang 2025, Pj Gubernur Jateng Ajak Seluruh Pihak Fokus pada Rakyat