Pesan Jokowi ke Ahok Soal Reklamasi
jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengklaim bahwa Presiden Joko Widodo tidak mempermasalahkan adanya reklamasi. Namun memang Jokowi punya pesan dan imbauan khusus, meminta agar reklamasi tidak sampai merusak lingkungan.
"Jangan sampai menyebabkan banjir," kata Ahok, sapaan Basuki, di Balai Kota, Jakarta, Jumat (15/4).
Menurut Ahok, Jokowi juga mengingatkan dampak reklamasi terhadap warga. "Jangan kejadian bikin pulau, nanti orang yang kerja di situ dari Tangerang, Bekasi, Depok, enggak ada rumah," ucapnya.
Mantan Bupati Belitung Timur itu menyatakan, Pemprov DKI sudah menyiapkan persyaratan terkait reklamasi. Misalnya saja, kewajiban fasos fasum sebesar 45 persen bagi siapa pun yang melakukan reklamasi.
"Masa harus pakai APBD bangun fasos fasum di pulau. Ya keenakan pengembang dong," ungkap Ahok. (gil/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS