Pesan Lebaran dari Hidayat Nur Wahid: Agama Harus Buat Orang Senang
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid mengatakan, Ramadan harus dijadikan sebagai modal untuk menghadirkan kehidupan beragama yang harmonis dan mencintai sesama pada bulan-bulan berikutnya.
"Bahwa sebelas bulan setelah Ramadan, semangat berpuasa menghadirkan beragama yang harmoni dan cinta sesama, perlu dijadikan sebagai modal dan bekal," kata Hidayat saat open house di kawasan Kemang, Jakarta, Minggu (25/6).
Dengan begitu, politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu menambahkan, kehidupan berbangsa dan bernegara bisa lebih harmonis dan tercipta rasa saling menghormati.
"Bagaimana agama dihadirkan membawa dalam kondisi dan situasi, nyaman, aman, gembira, dan buat orang senang," tutur Hidayat.
Dia mengaku, tidak akan mudik ke luar kota pada Lebaran tahun ini. Hidayat memilih berlebaran di Jakarta.
"Ayah dan ibu saya di Prambanan sudah wafat. Ayah dan ibu mertua saya di sini (Jakarta) masih lengkap semua. Saya selama Lebaran ada di Jakarta, silaturahmi dengan keluarga besar di Jakarta," ucap Hidayat. (gil/jpnn)
Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid mengatakan, Ramadan harus dijadikan sebagai modal untuk menghadirkan kehidupan beragama yang harmonis dan mencintai
Redaktur & Reporter : Gilang Sonar
- Eddy Soeparno Bicara Peran Strategis Prabowo untuk Dunia Islam Saat Bertemu Sekjen OKI
- Di Silaknas ICMI, Muzani: Prabowo Ratusan Kali Ingatkan Bahaya Perpecahan Bagi Bangsa
- Waka MPR Ajak Komunitas Peduli Lingkungan Kolaborasi Atasi Perubahan Iklim
- Ibas: Toleransi, Kasih Sayang, dan Kesehjahteraan Bisa Tangkal Radikalisasi
- Lestari Moerdijat Harap Kekerasan di Lingkungan Pendidikan Harus Segera Ditindaklanjuti
- Hadiri HUT ke-60 Golkar, Bamsoet Apresiasi Prabowo Dukung Perubahan Sistem Demokrasi