Pesan Mengharukan Bu Risma untuk Persebaya
jpnn.com, SURABAYA - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini turut mendoakan Persebaya Surabaya yang akan bentrok kontra Arema FC pada leg kedua final Piala Presiden 2019.
Risma berharap Persebaya bisa menjadi juara dalam laga di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jumat (12/4).
Persebaya memang butuh suntikan semangat sebelum menyongsong leg kedua final Piala Presiden 2019.
SILAKAN BACA: Arema FC vs Persebaya: Tuntaskan!
Pasalnya, tim besutan Djadjang Nurdjaman hanya bermain imbang 2-2 melawan Arema FC pada leg pertama, Selasa (9/4).
Tahu Persebaya membutuhkan suntikan semangat, Risma pun memberikan dukungan dalam sebuah video berdurasi dua menit lebih 20 detik.
Video itu diunggah oleh Humas Pemerintah Kota Surabaya pada Kamis (11/4) malam.
Risma berharap para penggawa Persebaya bermain layaknya pejuang di medan perang.
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini turut mendoakan Persebaya Surabaya yang akan bentrok kontra Arema FC pada leg kedua final Piala Presiden 2019.
- Risma-Gus Hans Daftar ke MK, Gugat Hasil Pilgub Jawa Timur
- Hasto PDIP Yakin Jatim Tidak Akan Kebanjiran Kalau Dipimpin Risma-Gus Hans
- Soal Debat Cagub Jatim, Hasto: Bu Risma Menampilkan Kepemimpinan Berakar Prestasi
- 3 Cagub Jatim Tawarkan Solusi Menyelesaikan Kesenjangan Sosial di Pulau Madura
- Pakai Baju Khas Surabaya di Debat Pilgub Jatim, Bu Risma: Ini Kegedean
- Hadiri SICITA, Cagub Jatim Risma Janjikan Pendidikan SMA/SMK Gratis Jika Terpilih