Pesan Mengharukan Pak Ganjar untuk Para Seniman yang Terus Berkarya

"Di Panggung Kahanan, saya dorong teman seniman bisa tampil. Teman seniman ketoprak juga bisa tampil," tutur Ganjar.
Sementara itu, seniman ketoprak Lek Mogol mengaku, dirinya bersama seniman ketoprak lainnya di Pati terkena dampak Pandemi COVID-19.
"Selama pandemi memang membuat seniman ketoprak lesu. Ada sebagian seniman punya pekerjaan lain, tapi memang belum bisa maksimal," kata Lek Mogol.
Namun dengan adanya Panggung Kahanan, membuatnya bisa kembali berkreasi dan menghibur masyarakat.
"Bisa kembali berkreasi," ujarnya.
Hal senada diungkapkan Resa Lawangsewu, menurutnya Panggung Kahanan merupakan kesempatan para seniman untuk berkreasi lagi meski dengan secara virtual dan waktu yang terbatas.
"Panggung Kahanan, baik acaranya. Cukup baik," ujarnya.
Adapun, penampilan pamungkas dalam roadshow Panggung Kahanan di Kabupaten Pati itu adalah pemutaran film pendek berjudul Trophy yang merupakan serial “Pak Guru” karya Hajar Pramuji, seorang kreator asal Pati dan founder komunitas youtuber Pati.
Ucapan Gubernur Ganjar Pranowo seolah kembali menjawab kerisauan para seniman yang bertanya tentang bagaimana eksis berkarya.
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar
- Titiek Puspa, Seniman Sejati Hingga Akhir Hayat
- Berkah Ramadan, Perempuan Bangsa Beri Santunan Ratusan Seniman di Garut