Pesan Menteri Siti di HUT Kemerdekaan RI
“Semangat Merah Putih mendorong kita dalam menjalankan tugas birokrasi: administrasi, artikulasi politik kebijakan, preparasi kebijakan dan menjaga demokrasi; untuk mencapai TUNAS (Tujuan Nasional) dan mewujudkan CITANAS (Cita-Cita Nasional),” pesan Menteri LHK, Siti Nurbaya.
Peringatan Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang ke 75 ini menorehkan sejarah tersendiri. Meskipun berada dalam masa perjuangan menghadapi pandemi covid-19, Menteri LHK tak henti-hentinya memberikan semangat kepada seluruh jajaran dan staf, khususnya di lingkup KLHK untuk tetap semangat berkontribusi dengan menjalankan tugas birokrasi sebaik-baiknya untuk mewujudkan Indonesia Maju.
“Semoga di 75 Tahun Kemerdekaan, Indonesia terus sejahtera dan menjadi negara maju di tahun 2045,” pungkas Siti Nurbaya. (jpnn)
Menteri LHK Siti Nurbaya tak henti memberikan semangat kepada seluruh jajaran dan staf di lingkup KLHK untuk tetap semangat berkontribusi dengan menjalankan tugas birokrasi sebaik-baiknya untuk mewujudkan Indonesia Maju.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Begini Cara DPC Peradi Jakbar Memeriahkan HUT Kemerdekaan RI
- Meriahkan HUT RI di Tambelang, Emud Prabowo dan Gemura Bagikan Umroh Gratis
- Pertamina Gelar Pengibaran Bendera Bawah Laut hingga Pemberian Beasiswa
- Mbak Ning Ungkap Kondisi Jalanan di IKN, Naik Kendaraan Sampai Muntah-Muntah
- Peringati HUT ke-79 RI, Bank Mandiri Berdayakan Ilustrator Lokal untuk Garap Proyek
- Menteri LHK Siti Nurbaya Memuji Kinerja KTH, Ada Datanya