Pesan Penting Jenderal Sigit kepada Ratusan Calon Perwira TNI-Polri, Singgung Soal Budaya Barat
jpnn.com, JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan pesan khusus kepada seluruh calon perwira remaja (capaja) TNI-Polri tahun 2021.
Pesan itu berkaitan pentingnya sinergitas dan soliditas TNI-Polri, yang merupakan harga mati untuk mewujudkan Indonesia Maju.
Hal itu disampaikan Sigit saat memberikan pengarahan kepada 700 capaja TNI-Polri secara virtual di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Rabu (7/7).
"Sinergisitas dan soliditas TNI-Polri harus senantiasa dijaga dan dipererat pada semua tingkatan, mulai dari pucuk pimpinan tertinggi sampai dengan tingkatan terendah,” kata Sigit.
Menurut dia, TNI-Polri merupakan institusi negara yang telah melewati perjalanan historis panjang, mulai dari kemerdekaan hingga era reformasi. Sebagai generasi penerus, Sigit meminta kepada seluruh capaja untuk tidak pernah melupakan sejarah guna meneruskan kiprah perjuangan TNI-Polri di Indonesia.
Eks Kapolda Banten itu mengatakan, meskipun sejarah panjang telah terjadi pada institusi, tetapi TNI-Polri tetap merupakan kesatuan yang bertugas untuk melindungi dan menjaga segenap Bangsa Indonesia.
"Meski telah dipisahkan, pada hakikatnya TNI-Polri tetap satu kesatuan, sebagai garda terdepan dalam melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia," tegas Sigit.
Saat ini, lanjut dia, peran TNI-Polri juga diperlukan oleh negara dan masyarakat dalam menghadapi pandemi Covid-19 yang terjadi di Indonesia.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan arahan khusus kepada ratusan calon perwira remaja TNI-Polri tahun 2021
- Heboh Polisi Tembak Polisi, Komisi III DPR Bakal ke Sumbar
- Polda Riau Tangkap 270 Pelaku Narkoba, Irjen Iqbal: Ini Sesuai Perintah Kapolri
- Polisi Ungkap Fakta soal Pelaku Carok di Sampang, Kapolri Beri Atensi
- Puluhan Massa Minta Kapolri Tindak Oknum Aparat Tak Netral di Pilkada Gowa
- Jenderal Sigit Puji Brimob yang Bebaskan Pilot Susi Air dari Penyanderaan KKB
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Somasi Guru Supriyani, 2 Kepala Polisi Dicopot, Pembina Honorer Khawatir