Pesan Penting Waka MPR untuk 481 Kepala Daerah yang Baru Dilantik: Penuhi Hak Rakyat!

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua MPR Eddy Soeparno mengucapkan selamat atas pelantikan serentak 481 kepala daerah oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara, Jakarta, Kamis (20/2).
Menurut Eddy, pelantikan serentak yang akan diikuti retreat atau pembekalan ini nanti merupakan langkah awal yang baik untuk sinergi pembangunan antara pusat dan daerah.
Dia meyakini harmonisasi kebijakan pusat dan daerah penting agar berdampak luas untuk rakyat.
"Segera setelah dilantik maka kepala daerah harus bekerja untuk semua, baik yang mendukung maupun yang tidak mendukung," kata Eddy dalam keterangannya, Kamis (21/2).
Secara khusus, Eddy Soeparno menitipkan amanat agar kepala daerah yang baru dilantik, baik itu gubernur, bupati maupun wali kota untuk memenuhi hak-hak rakyat untuk lingkungan hidup yang sehat.
Dia menegaskan sudah menjadi kewajiban bagi kepala daerah untuk menjalankan amanat UUD 1945 tersebut.
Dia menyebut di antara poin penting dan krusial adalah pemenuhan hak rakyat untuk lingkungan hidup yang sehat sesuai Pasal 28H ayat 1 UUD 1945.
Doktor Ilmu Politik UI ini menyampaikan pemerintah pusat terus berupaya mencegah agar dampak perubahan iklim bisa ditangani dengan baik.
Waka MPR Eddy Soeparno menyampaikan sejumlah pesan penting untuk 481 kepala daerah yang baru dilantik Presiden Prabowo di Istana Negara, Jakarta, Kamis (20/2)
- Dukung Pengembangan Kopi di Indonesia, Ibas: Majukan Hingga Mendunia
- NEC Indonesia Laporkan Dampak Positif Penanaman 6.250 Pohon bagi Lingkungan
- Temui Wamen Guo Fang, Waka MPR Eddy Soeparno Bahas Pengembangan Energi Terbarukan
- Ketum FOKDEI Mengapresiasi Langkah Mandiri Presiden Prabowo dalam Kebijakan Ekonomi
- Para Menteri Sowan ke Jokowi, Efriza: Sikap Kurang Menghargai Presiden Prabowo
- Tanam Pohon di Danau Raja, Irjen Herry Ajak Masyarakat Cintai Lingkungan Lewat Adat dan Budaya