Pesan Persatuan Wapres JK Tutup PON XIX Jabar
jpnn.com - BANDUNG- Wakil Presiden RI Jusuf Kalla memberikan pesan yang sangat bermakna dalam penutupan PON XIX/2016 Jabar, di Stadion GBLA, Bandung, Kamis (29/9) malam.
Tak sekadar memberikan ucapan selamat kepada Jabar sebagai juara umum, tapi juga memberikan pesan kepada tuan rumah PON selanjutnya, Provinsi Papua
"Setelah dua minggu berkompetisi, akhirnya kehormatan untuk semua dan kegembiraan untuk semua. Pentingnya pekan olah raga bagi bangsa yang besar ini adalah menunjukkan alangkah indahnya kebersamaan, kebhinekaan Indonesia," katanya dalam sambutan di pembukaan.
PON, menurutnya adalah sarana untuk semakin merekatkan persatuan dan kesatuan. Demikian juga dengan prestasi, JK berharap apa yang dicapai atlet di PON, bisa terus berlanjut ke kancah internasional, sampai akhirnya berprestasi di Olimpiade.
"Semoga prestasi yang dicapai, berlanjut lebih baik sampai ke Olimpiade," tuturnya.
Dengan adanya beberapa masalah di PON Jabar ini, Wapres asal Makassar itu berharap, PON selanjutnya ke XX/2020 bisa dikelola dengan lebih baik lagi. Sehingga, ke depannya bisa memberikan kebahagiaan bagi bangsa Indonesia.
"Mudah-mudahan PON berakhir dengan baik. Kita juga berharap PON Papua bisa ambil pengalaman dan berbuat lebih baik lagi dari sekarang," tuturnya. (dkk/jpnn)
BANDUNG- Wakil Presiden RI Jusuf Kalla memberikan pesan yang sangat bermakna dalam penutupan PON XIX/2016 Jabar, di Stadion GBLA, Bandung, Kamis
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jorge Martin Sebut Ducati Masih Superior Untuk MotoGP 2025
- Awal Tahun 2025, Pratama Arhan dan Asnawi Mangkualam Berbeda Nasib
- Anggaran Jadi Masalah Pelatih Persib Tak Leluasa Merekrut Pemain Incaran
- Atlet Cilik Asal Yogyakarta Sabet 16 Medali Emas Sekaligus di Kejuaraan Dancesport Internasional
- Real Madrid Bersikeras Mendapatkan Trent Alexander-Arnold
- Suwon FC Cuci Gudang, Pratama Arhan Dilepas