Pesan Sang Fenomenal untuk Wonderkid Brasil

jpnn.com - BRASIL - Legenda sepakbola Brasil Ronaldo melihat banyak kesamaan antaa dirinya dengan bintang muda Brasil yang bermain untuk Palmeiras Gabriel Jesus.
Remaja 19 tahun itu menjadi target sejumlah klub besar termasuk Real Madrid, mantan klub Ronaldo.
"Saya penggemar Gabriel karena saya melihat benyak kesamaan antara dirinya dan saya ketika saya masih muda," kata Ronaldo seperti dilansir dari laman ESPNFC.
Ronaldo melihat Jesus sebadi pemain muda dengan banyak kesuksesan. Ia juga sudah harus memikul banyak tanggung jawab.
"Ia memiliki karir sepakbola yang membentang di depannya dan ia sudah membahagiakan kita dengan apa yang ia lakukan," Ronaldo menambahkan.
Jesus terdaftar dalam skuat Brasil di Olimpiade Rio. Ia akan bermain bersama Neymar dan berusaha mencari emas olimpiade sepakbola pertama untuk Brasil.
"Jika Jesus melampaui rekorku ia akan memberikan kegembiraan besar pada masyarakat di negara ini yang sudah lama menderita," ujar Ronaldo.
"Ia harus bersanang-senang dengan bola. Kemudian pelatih akan memintamu untuk melakukan banyak hal, tapi saat kamu bersama bola, bersenang-senang, kecoh lawan, tapi jangan lupa untuk berusaha mencetak gol karena itulah yang disenangi para fans."(ray/jpnn)
BRASIL - Legenda sepakbola Brasil Ronaldo melihat banyak kesamaan antaa dirinya dengan bintang muda Brasil yang bermain untuk Palmeiras Gabriel Jesus.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 3 Pemain Kepercayaan STY yang Tak Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia
- Pirelli Akan Menggantikan Michelin di MotoGP Mulai 2027
- Ternyata Ini Fokus Semen Padang saat Jumpa Persib Bandung
- Perjuangan Aldila Sutjiadi Terhenti di Babak Kedua Indian Wells, Tantangan Baru Menanti
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Patrick Kluivert Panggil 2 Debutan ke Timnas Indonesia
- PSSI Umumkan Skuad Sementara Timnas Indonesia, Bagaimana Nasib Emil, Dean, dan Joey?