Pesan Spesial dari Cak Imin buat Cucun Syamsurijal dan Rusdi Kirana

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar atau biasa disapa Cak Imin, mengucapkan selamat kepada 68 kader PKB yang telah dilantik menjadi anggota DPR RI periode 2024-2029.
Cak Imin secara khusus juga mengucapkan selamat untuk Cucun Ahmad Syamsurijal yang dilantik menjadi Wakil Ketua DPR RI dan juga buat Rusdi Kirana yang dilantik menjadi Wakil Ketua MPR RI.
"Selamat berjuang untuk sahabat-sahabatku yang baru dilantik menjadi DPR RI/MPR RI. Selamat kepada Sahabat Cucun sebagai Wakil Ketua DPR RI dan Rusdi Kirana sebagai Wakil Ketua MPR RI," kata Cak Imin di Jakarta, Kamis (3/10).
Dia mendoakan seluruh pejuang PKB di parlemen sukses mengabdikan diri untuk kepentingan bangsa dan negara.
"Sukses mengabdi untuk bangsa dan negara," katanya.
Sebelumnya Fraksi PKB MPR RI sepakat menunjuk dua Wakil Ketua Umum DPP PKB, Cucun Ahmad Syamsurijal dan Rusdi Kirana, menduduki jabatan pimpinan DPR RI dan MPR RI periode 2024-2029.
Cucun dikukuhkan sebagai Wakil Ketua DPR RI dalam sidang paripurna kedua tentang pemilihan dan penetapan pimpinan DPR periode 2024-2029 di Ruang Paripurna II, Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.
Sementara itu, Rusdi Kirana dikukuhkan menjadi Wakil Ketua MPR RI dalam sidang paripurna ke-3 MPR periode 2024-2029.
Cak Imin juga mengucapkan selamat kepada 68 kader PKB yang telah dilantik menjadi anggota DPR RI periode 2024-2029.
- PKB & BIEN Menggelar Diskusi soal Masa Depan Perlindungan Sosial Indonesia
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Cak Imin: Tergesa-Gesa Amat, Sih
- Cak Imin Minta Kemenkes Lakukan Ini Setelah Siswa Keracunan Menyantap MBG
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Cak Imin Gelar Halalbihalal, Ma'ruf Amin & Sejumlah Menteri Hadir