Pesawat Jatuh dan Meledak di Maluku
jpnn.com - KENDARI - Sebuah pesawat berjenis Pilatus Single Engine dengan nomor register PK-IW tujuan Kota Baubau, Sulawesi Tenggara jatuh dan meledak di Kota Tual, Maluku Tenggara Barat, Maluku pada pukul 12.10 WIT, Minggu (19/1).
Pesawat yang menggunakan satu baling-baling di bagian moncong ini dipiloti Kapten Widi Kurniawan bertolak dari Sentani, Jayapura, pukul 09.30 WIT. Selain pilot, tiga korban meninggal yaitu (pilot), Arief (copilot), Epi (teknisi), dan Jefri (ground staf).
“Rencananya mereka akan mendarat di Tual untuk mengisi bahan bakar. Itu komunikasi terakhir pilot dengan pihak bandara di Langgur,” kata Kapolres Maluku Tenggara, AKBP Irot Riki Laurent. Sebelum jatuh, pilot pesawat sempat berkomunikasi dengan pihak bandara setempat.
Informasi dari Satuan Radar 245, pesawat milik PT Intan Angkasa itu rencananya setelah isi bahan bakar di Tual akan melanjutkan perjalanan menuju Baubau.
“Pesawatnya jatuh di lahan kosong sekitar 20 meter dari pemukiman warga,” kata Kepala Bandara Dumatubun Langgur, Maluku Tenggara, Amran Hamid.
Pesawat sipil yang jatuh dan terbakar itu merupakan pesawat carteran bermesin tunggal milik PT Intan Angkasa. Melakukan penerbangan tidak terjadwal di Bandara Dumatubun Langgur. Rencananya, pesawat akan melakukan pengisian bahan bakar baru melanjutkan perjalanan ke Baubau.
Diduga salah satu faktor penyebab pesawat itu terjatuh akibat cuaca yang sangat buruk karena wilayah Kabupaten Maluku Tenggara dan Kota Tual sedang hujan lebat disertai aingin kencang. (fri)
KENDARI - Sebuah pesawat berjenis Pilatus Single Engine dengan nomor register PK-IW tujuan Kota Baubau, Sulawesi Tenggara jatuh dan meledak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kecelakaan Maut Akibat Narkoba Gegerkan Pekanbaru, DPRD Soroti Pengawasan THM
- Pengemudi Calya Maut yang Tewaskan Satu Keluarga di Pekanbaru Ditetapkan Jadi Tersangka
- Setelah Viral Pungli Parkir di Bandung Zoo, Trotoar Tamansari Bersih dari Kendaraan
- 5 Senpi & 18 Bom Rakitan Disita Polda Sulteng Selama 2024
- 27 Anggota KKB Tewas Sepanjang 2024
- Penyelundupan 19 Butir Ekstasi Digagalkan Petugas Lapas Karawang