Pesawat Kargo Pemda Puncak Hilang Kontak di Ilaga
jpnn.com - TIMIKA - Insiden penerbangan terjadi di timur Indonesia. Pesawat jenis Caribou CHD 4A Turbo milik Pemerintah Daerah Puncak Ilaga, Papua, dikabarkan hilang kontak Senin (31/10) pagi.
Pesawat seharga Rp 120 miliar yang baru resmi dimiliki Pemda Puncak pada 15 September kemarin, diduga hilang pada titik koordinat E 137 38 11 S 04 07 46, yang berdekatan dengan Distrik Jilla, Kabupaten Mimika, Papua.
Kepala Bidang Operasi SAR Timika Hendra Salawane kepada wartawan di Bandara Mozes Kilangin Timika mengatakan, Tim Basarnas bersama tim gabungan telah turun ke lokasi untuk melakukan searching di sekitar daerah Jila mendekati Illaga kurang lebih 60 derajat dari Illaga.
“Pesawat pengangkut barang (kargo) itu bersama empat orang crew. Dengan Capten Parhat, Pendi dengan mekanik Steven dan Endri. Tadi pagi ada penerbangan Trigana dari Jayapura ke Timika melakukan searching kemudian persiapkan untuk melakukan searching di dari udara didukung juga heli Kumala Air untuk melakukan pencarian,” ujarnya, seperti dilansir dari Radar Timika, Senin (31/10).
“Laporan dari beberapa pesawat yang melintas di titik koordinat mengatakan ada sinyal di daerah situ,” ujar Salawane.
Pesawat tersebut terbang dari Bandara Mozes Kilangin Timika sekira jam sekira 07:57 WIT, dan sesuai jadwal harus mendarat di Lapangan Terbang Amunggaru tiba pukul 09.30 WIT.
Namun hingga Senin malam, pesawat dengan kapasitas empat ton itu masih hilang kontak.
Pesawat tersebut dengan tujuan Timika-Illaga dengan membawa barang berupa bahan bangunan seperti pelat besi dan gorong-gorong. (rex/sun/mix/adk/jpnn)
TIMIKA - Insiden penerbangan terjadi di timur Indonesia. Pesawat jenis Caribou CHD 4A Turbo milik Pemerintah Daerah Puncak Ilaga, Papua, dikabarkan
- Heboh Penampakan Bola Api Misterius di Yogyakarta, Warga Kaitkan dengan Banaspati
- PLN Indonesia Power Bantu Korban Kebakaran di Petamburan
- Jasad Korban Pendaki yang Meninggal di Puncak Gunung Dempo Berhasil Dievakuasi
- Pengumuman Hasil Seleksi PPPK 2024 Tahap I Kota Bengkulu Ditunda, Achrawi Beri Penjelasan
- Penerbangan Internasional di Bandara SMB II Palembang Akan Kembali Dibuka
- Kelulusan 3 Peserta PPPK 2024 Dibatalkan, Ini Sebabnya